Sekda Padang pimpin telekonferensi laporan Pilkada

id Asnel

Sekda Padang pimpin telekonferensi laporan Pilkada

Sekretaris Daerah Kota Padang, Sumatera Barat, Asnel. (Antara Sumbar/Novia Harlina)

Padang, (Antaranews Sumbar) - Sekretaris Daerah Kota Padang Asnel memimpin telekonferensi antara pemkot dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) pada Rabu, dan Jumat (29/6) dari Balai Kota Padang.

"Telekonferensi pertama hari ini pukul 13.30 hingga 14.30 WIB dan kedua Jumat pukul 14.00 hingga 15.00 WIB, berpusat di Command centre Balai Kota," kata Asnel di Padang, Rabu.

Telekonferensi ini berupa penyampaian laporan tentang pelaksanaan pilkada yang meliputi antara lain kesiapan data pemilih tetap, kesiapan dana pilkada, partisipasi pemilih, dukungan teknis kelancaran pilkada dan netralitas Aparatur Sipil Negara.

Pada telekonferensi akan hadir KPU Padang, Forum komunikasi pimpinan daerah, dan sejumlah organisasi perangkat daerah terkait pilkada.

Sedangkan telekonferensi berikutnya terkait laporan hasil pilkada yang akan disampaikan ke Mendagri.

Telekonferensi ini dilaksanakan untuk mempercepat alur informasi dari daerah ke pusat.

Seperti pilkada yang cukup rawan dipolitisasi hasilnya, pelaporan ke Mendagri akan memcegah munculnya hal tersebut.

Disamping ini juga sebagai bentuk.perhatian dari pusat kepada daerah.

Bagi pusat juga akan memudahkan dalam.pemantauan dan pengawasan langsung pelakasanaan pilkada di daerah yang di Sumbar terdapat empat daerah Padang, Pariaman, Sawahlunto dan Padang Panjang. (*)