BNI Painan Maksimalkan 34 Agen

id BNI, Agen, Painan

BNI Painan Maksimalkan 34 Agen

BNI.

Painan, (Antara Sumbar) - PT Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Painan, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, memaksimalkan peran 34 agen yang tersebar di daerah itu untuk mendekatkan dan meningkatkan pelayanan kepada nasabah.

"Keberadaan Agen BNI 46 diharapkan bisa dimanfaatkan oleh nasabah sehingga mereka yang berdomisili agak jauh dari kantor cabang bisa terlayani dengan baik," kata Kepala BNI Cabang Painan, Elsander A Saibi di Painan, Rabu.

Ia menambahkan beragam manfaat bisa dinikmati nasabah di Agen BNI 46 seperti pembayaran BPJS, transfer uang, pembayaran rekening listrik dan lainnya.

Keberadaan Agen BNI 46 juga sebagai bentuk pelayanan prima sehingga minat masyarakat yang tinggi untuk menjadi nasabah dijawab dengan adanya agen itu.

Selain berupaya memaksimalkan pelayanan, BNI Cabang Painan juga bertekad meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah itu. Saat ini BNI tercatat sebagai bank penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR) terbanyak di daerah itu.

Seorang nasabah Bank BNI Cabang Painan, yang juga penerima penghargaan sebagai nasabah terbaik, Harmon (40) menyebutkan masih terdapat beberapa hal yang harus dipenuhi BNI cabang Painan untuk kenyamanan nasabah terutama layanan ATM.

"Kami berharap ATM BNI ditambah pada beberapa titik lagi tidak hanya di kota Painan namun juga di beberapa ibukota kecamatan sehingga kapanpun nasabah bisa melakukan transaksi," katanya.

Namun, ia mengaku selama hampir satu tahun menjadi nasabah BNI tidak pernah mendapat pelayanan yang kurang baik dan hal itu juga diutarakan oleh rekan-rekannya yang juga menjadi nasabah bank tersebut.

"Kami berharap BNI terus merancang berbagai inovasi untuk kenyamanan nasabah dan itu akan sejalan dengan meningkatnya kepercayaan masyarakat," ujarnya. (*)