KONI Sumbar Perkuat Keterlibatan Atlet di Pelatnas

id KONI, Sumbar, Pelatnas, Syaiful

Padang, (Antara Sumbar) - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumatera Barat akan mengupayakan penguatan keterlibatan atlet asal daerah tersebut dalam pelatihan nasional (pelatnas).

"Kepengurusan baru terbentuk penguatan pengurus cabang dan prestasi menjadi fokus utama agar atlet masuk pelatnas," kata Ketua KONI Sumbar, Syaiful di Padang, Senin.

Dia menyebutkan tugas pertama yang dilakukan KONI yakni menata pengurus cabang olahraga termasuk sistem programnya.

Dalam hal ini pihaknya siap melakukan pendekatan dengan terus memberikan motivasi untuk pengelolaan cabang olahraga yang tepat.

"Kami akan memotivasi pengurus cabang olahraga untuk lebih kreatif dan inovatif," kata dia.

Salah satunya memotivasi untuk tidak bergantung pada alokasi pemerintah, namun kreatif mencari penyandang dana.

Disamping itu juga kreatif dalam menyusun program baik itu pelatihan atlet, peningkatan kualitas pelatih hingga penyiapan sarana prasarana.

"Beberapa pengurus provinsi sudah terlihat ke arah tersebut hal ini terlihat saat PON lalu," ujar dia.

Bila hal tersebut telah tertata, tambahnya tinggal menyusun kompetisi internal atau eksternal untuk peningkatan prestasi.

Dia berharap semua pengelola dan masyarakat yang berkecimpung dalam olahraga di Sumbar dapat memberikan dukungan masuknya atlet Sumbar ke pelatnas.

"Prestasi Yaspi Bobby atau Marstio bisa dilakukan atlet lainnya," kata dia.

Sementara itu Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno mengatakan sebelum mencetak prestasi harmonisasi kepengurusan olahraga Sumbar harus diutamakan.

Dalam hal ini dia berharap KONI bisa menjadi teladan untuk pengurus cabang olahraga dan membina atlet serta pelatih untuk berprestasi.

"Menjaga kekompakan dan satu tujuan harus dilakukan pengurus KONI agar atlet fokus mengejar prestasi," kata dia. (*)