Demokrat Agar Siapkan PAW Eri Zulfian

id Demokrat Agar Siapkan PAW Eri Zulfian

Padang, (Antara) - Pengamat Politik dari Universitas Andalas (Unand), Padang, Sumatera Barat, Asrinaldi menyarankan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Demokrat Sumbar segera menunjuk pengganti anggota DPRD Sumbar, Eri Zulfian yang terancam dipecat karena tengah diproses secara hukum akibat kasus dugaan korupsi. "Secara etika, DPD Demokrat Sumbar musti segera mengisi kekosongan, jangan sampai mengorbankan kepentingan masyarakat," tegasnya di Padang, Sabtu. Ia menambahkan DPD Demokrat Sumbar harus segera mengambil keputusan, kalau menunggu proses keputusan pengadilan, setidaknya butuh waktu paling kurang setengah tahun. Ia mengatakan memang jelas secara Yuridis, sesuai UU MD3, partai politik (parpol) dapat menunggu putusan yang bersifat ingkrah pengadilan. "Akan tetapi, dengan pertimbangan kepentingan masyarakat, Pergantian Antar Waktu (PAW) sudah saatnya dilakukan, terlebih ini sudah tiga bulan," tambahnya. Selain itu, pertimbangan aparat penegak hukum saat menetapkan statusnya sebagai terdakwa itu sudah kuat, karena sudah dengan kajian dan bukti," katanya. Dalam kondisi itu, maka puluhan ribu suara dan aspirasi masyarakat dapil II (Kabupaten Padangpariaman dan Kota Pariaman, Sumbar0 diabaikan. "Alih alih bisa bisa memasukan aspirasi pada mata anggaran untuk program masyarkat didapillnya, dia saja tak bisa keluar (tahanan)," ujarnya. Ia menilai lambatnya putusan DPD Demokrat Sumbar karena adanya pro dan kontra terhadap opsi penunjukan PAW di DPRD Sumbar. (*/jno)