Pegolf Australia John Senden Menangi Tampa Bay Lewat Birdie

id Pegolf Australia John Senden Menangi Tampa Bay Lewat Birdie

Palm Harbor, Florida, (Antara/Reuters) - Pegolf veteran asal Australia John Senden memenangi turnamen golf berhadiah 5,7 juta dolar AS Tampa Bay Championship dengan keunggulan satu pukulan setelah dia mencetak dua birdie terakhir. Senden mungkin memerlukan waktu yang cukup lama dalam permainan panjang, namun itu merupakan game mudah yang memungkinkan dirinya meraih kemenangan ketika dia mencetak birdie dari jarak 70 kaki pada permainan lubang ke-16 dan selanjutnya membuat hasil yang sama melalui putting dari jarak 20 kaki di lubang ke-17 untuk menyudahi permainan panjangnya. Selanjutnya dia hanya mencetak par pada lubang terakhir sehingga pada permainan putaran terakhirnya atau keempat dia mencetak 70 pukulan dan secara total empat putaran dia membukukan 277 pukulan atau tujuh di bawah par, lebih unggul satu pukulan dari pegolf AS Kevin Na di lapangan Copperhead di Innisbrook di Palm Harbor, Florida, Minggu waktu setempat. "Ini kemenangan lebih hebat daripada kemenangan di sini yang pernah saya buat," kata Senden. "Kemenangan pertama saya Tur PGA (pada John Deere Classic 2006) cukup spesial, tapi anda mendapat lawan yang lebih kuat di lapangan dan harus lebih bersaing kualitas," katanya. Enam pemain dalam posisi ketat dengan hanya terpaut satu pukulan di putaran terakhir sebelum Senden memastikan kemenangan Tur PGA keduanya dan pertamanya sejak Australia Open 2006. Pegolf berusia 42 tahun itu mengantongi hadiah utama 1,026 juta dolar AS dan menjadi pemain undangan di turnamen Masters. Senden sempat terpuruk ketika dia terperosok membuat tiga bogey di empat lubang permainan mulai lubang ke-12. Namun dia mampu bangkit dengan melakukan pukulan luar biasa dari rough ke green ke-16. "Saya katakan sesuatu yang spesial terjadi di sini jika anda ingin menyelesaikan itu, saya bekerja sangat keras lewat pukulan panjang di rumput dan saya cukup beruntung bola bisa mendekati lubang. "Saya membuat dua pukulan swing yang solid pada dua lubang terakhir, saya cukup senang bisa memimpin," katanya. Sementara itu Na juga mampu mencetak birdie pada lubang ke-17 setelah hampir saja mencetak hole-in-one, namun pada permainan lubang terakhie dia terganggu angin dan hanya mampu mencetak par. Pegolf AS itu skornya merosot empat pukulan dalam tiga permainan lubang terakhir, namun dia harus puas di posisi runner-up dengan catatan 72 pukulan pada permainan putaran terakhir itu. "Itu pukulan yang sangat buruk sehingga skor saya harus merosot, dan harus kembali berjuang bangkit, ini permainan sulit dan saya mampu membuat dua birdie tapi itu tidak cukup untuk saya menang," katanya. (*/sun)