Juara Bertahan Bertransformasi Jadi M88 Aspac Jakarta

id Juara Bertahan Bertransformasi Jadi M88 Aspac Jakarta

Jakarta, (Antara) - Juara bertahan Liga Bola Basket Nasional (NBL) Indonesia bertransformasi menjadi M88 Aspac Jakarta setelah manajemen tim tersebut menyetujui kontrak sponsor baru dengan perusahaan penyedia permainan daring M88.com. "Yang jelas dengan Dell Indonesia kami sudah memenuhi target di tahun terakhir dengan menjuarai NBL musim lalu. Sekarang kami dapat kontrak sponsor dengan M88.com," kata Manajer Aspac Irawan Haryanto di Jakarta, Selasa. M88.com menggantikan sponsor utama Aspac sebelumnya, Dell Indonesia, yang menurut Manajer Irawan Haryanto mengundurkan diri dari posisi mereka di tim tersebut. Selain meluncurkan nama baru, Aspac juga memamerkan kostum baru mereka yang masih menggunakan warna hitam untuk kostum utama dan biru serta putih untuk dua kostum alternatif mereka. Pada bagian dada terlihat M88 Aspac menghiasi kostum mereka dengan angka 8 tertera di bagian kerahnya. Pria yang lebih akrab disapa Kim Ho itu juga menuturkan bahwa kehadiran M88.com sebagai sponsor utama, selaras dengan capaian Aspac delapan kali menjuarai kompetisi bola basket profesional tertinggi di Indonesia sejak berdiri pada 1986 silam. "Itu kalau dilihat ada angka '8' di kerahnya, itu kebetulan sama dengan sponsor baru kami," katanya. Meski demikian Kim Ho enggan menyebutkan angka kesepakatan nilai kontrak antara timnya dengan M88.com. Selain M88.com, musim ini Aspac juga disponsori oleh Microsoft Indonesia, Hi-Test dan Kristal Hotel. Sebelumnya Aspac memiliki kerja sama kontrak dengan perusahaan penyedia perangkat serta aksesoris komputer Dell Indonesia sebagai sponsor utama. Selama disponsori Dell sejak NBL 2010-2011 lalu, Aspac tidak pernah gagal memasuki Seri Championship dalam tiga musim terakhir. Dell Aspac juga sukses dua kali melangkah ke partai puncak NBL pada 2011-2012 dan 2012-2013, serta berhasil menjuarai edisi terakhir. Musim lalu, boleh dikatakan sebagai musim paling mengkilap bagi Aspac dengan keberhasilan mereka menjadi juara dan sejumlah punggawanya sukses menyabet gelar individual liga. Pringgo Regowo, yang sayangnya masih dibelit cedera achilles dan setidaknya dipastikan akan melewatkan Seri I NBL 2013-2014 di tepi lapangan, merupakan Pemain Terbaik (Most Valuable Player) NBL 2012-2013. Sementara itu, pemain debutan musim lalu Andhakara Prastawa Dhyaksa memborong tiga gelar individual yaitu Pemain Debutan Terbaik (Rookie of the Year), "Sixth Man of the Year" (Pemain Pengganti Terbaik) dan tergabung dalam Tim Utama NBL 2012-2013 bersama rekannya Pringgo dan sejumlah pemain senior seperti Dimas Aryo Dewanto (Pelita Jaya Energi-MP Jakarta), Bima Rizky Ardiansyah (Bimasakti Nikko Steel Malang) serta Rony Gunawan (Satria Muda Britama Jakarta). Pada Turnamen Pramusim NBL 2013-2014, Aspac hanya berhasil merebut peringkat ketiga setelah menang atas seteru abadi Satria Muda dengan kedudukan 79-51. Aspac akan kembali bertemu Satria Muda dalam partai perdana keduanya pada NBL 2013-2014 di Gedung Olah Raga Bimasakti, Malang, Sabtu (16/11) esok. Selain menghadapi Satria Muda, Aspac secara berturut-turut akan menghadapi Pacific Caesar Surabaya, NSH GMC Jakarta, Hangtuah Sumatera Selatan Indonesia Muda, Satya Wacana Metro LBC Bandung dan Garuda Kukar Bandung sepanjang Seri I NBL 2013-2014 yang akan berlangsung selama 16-24 November 2013 di GOR Bimasakti, Malang. (*/jno)