Wamen LHK berharap masyarakat menjadi pagar sosial TNKS

id Alue Dohong,Bupati Solok Selatan ,Pemkab Solok Selatan,Taman Nasional Kerinci Seblat

Wamen LHK berharap masyarakat menjadi pagar sosial TNKS

Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Alue Dohong menerima cendramata dari Bupati Solok Selatan Khairunas. Antara/ErikĀ 

Padang Aro (ANTARA) - Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Alue Dohong berharap masayarakat yang berada disekitar Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) menjadi pagar sosial menjaga kawasan hutan.

"Masyarakat yang berada di sekitar TNKS diharapkan menjadi mitra konservasi dimana mereka bisa melakukan kegiatan seperti ekowisata alam, menanam tanaman menghasilkan diselangi dengan tanaman hutan di zona tradisional sehingga mereka menjadi pagar sosial TNKS,"katanya, di Padang Aro, Kamis.

Menurut dia, menjaga hutan sama dengan menjaga kehidupan sebab hutan menjadi sumber oksigen air yang sangat dibutuhkan.

Dengan kawasan TNKS terjaga katanya, maka masyarakat bisa menikmati air gratis sebab hutan menjadi sumber air.

Kalau hutan di TNKS habis katanya, kehidupan manusia maupun satwa akan terancam sebab sumber air akan hilang.

"Sumber air dan oksigen ada di hutan sehingga harus kita jaga bersama-sama dan jangan merusaknya," ujarnya.

Menurut dia, sekarang ini masyarakat masih dapat menikmati air gratis karena hutan masih terjaga oleh sebab itu penting menumbuhkan kesadaran kepada masyarakat terutama yang berada di sekitar kawasan TNKS.

"Sekarang sudah banyak masyarakat yang membeli air sehingga menambah biaya hidup padahal kalau hutan dijaga air bisa didapat secara gratis," ujarnya.

Bupati Solok Selatan, Khairunas mengatakan, Pemkab setempat akan berupaya memperbaiki kualitas lingkungan di Kabupaten itu.

"Kami berharap dengan kunjungan Wakil Menteri LHK Solok Selatan mendapat perhatian lebih untuk memperbaiki kualitas lingkungan," ujarnya.