Pesta Pantai Pasi Tiku Dimeriahkan Berbagai Kegiatan

id Pesta Pantai Pasi Tiku Dimeriahkan Berbagai Kegiatan

Lubukbasung, Sumbar, (Antara) - Berbagai kegiatan digelar untuk menyukseskan pesta Pantai Pasi Tiku Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, Sumatera Barat pada 25 sampai 27 Mei 2013. Ketua Pelaksana Pesta Pantai Asnil di Lubukbasung, Sabtu, mengatakan, kegiatan yang diadakan tersebut yakni, lomba mewarnai antar siswa Sekolah Dasar (SD), qasidah rabana, tari piriang dan lainnya. Menurut Asnil, kegiatan yang diadakan ini dengan tujuan untuk meningkatkan jumlah pengunjung di objek wisata Pantai Pasi Tiku, karena potensi wisata pantai sangat bagus. "Pantai Pasi Tiku ini merupakan satu-satunya dimiliki Kabupaten Agam," kata Asnil. Untuk itu, anak nagari Tiku bertekat untuk meningkatkan kunjungan wisata dengan cara mengadakan berbagai kegiatan dan hal ini harus didukung oleh Pemkab Agam. Sementara, Wakil Bupati Agam Irwan Fikri mengatakan, Pemkab Agam siap mendukung kemajuan objek wisata khususnya Pantai Pasi Tiku. Namun, pihaknya meminta agar masyarakat untuk memberikan pelayanan yang baik kepada pengunjung, sehingga mereka betah dan akan memberitahu kepada saudara dan tetangganya. "Hal ini harus dilakukan, sehingga tidak mengeluarkan biaya yang besar untuk promosi," katanya. (**/ari)