Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menggelar acara "Sosialisasi Menuju Tatanan Kenormalan Baru di Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf)" yang ditayangkan secara daring melalui siaran live streaming di kanal YouTube Kemenparekraf mulai hari ini, Sabtu (20/6) dan Minggu (21/6).
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio dalam keterangannya, Sabtu, mengatakan kondisi saat ini mengharuskan semua pihak untuk beradaptasi dan tetap optimistis bahwa pandemi COVID-19 bisa dilalui dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan secara disiplin.
“Seluruh lapisan masyarakat dan stakeholder diharapkan menjalankan protokol kesehatan dengan penuh tanggung jawab dan disiplin. Untuk menekan laju penyebaran dan menghindari ancaman gelombang kedua COVID-19,” kata Menparekraf.
Acara yang diinisiasi oleh Kemenparekraf dan didukung oleh Disparekraf DKI Jakarta itu sekaligus dalam rangka menyambut Ulang Tahun Jakarta ke-493 dan bertujuan untuk sosialisasi kenormalan baru yang menitikberatkan implementasi konsep cleanliness, health and safety di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Dengan kedisiplinan dari masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan seperti jaga jarak, cuci tangan, dan menggunakan masker saat beraktivitas, dapat membangun kepercayaan wisatawan mancanegara untuk kembali datang ke Tanah Air.
“Hal tersebut tentunya dapat membangun citra Indonesia sebagai negara yang siap menghadapi kenormalan baru, yang sangat berpengaruh dalam upaya membangun kepercayaan dunia kepada Indonesia,” ujarnya.
Berbagai mitra yang mengambil peran dalam sosialisasi kali ini terdiri dari berbagai unsur, meliputi Mall Grand Indonesia, Bank BRI, dan PT Telekomunikasi Indonesia. Kemudian dari Blibli, Bukalapak, JD.id, Lazada, Shopee dan Tokopedia. Perusahaan transportasi yang turut terlibat di antaranya Blue Bird, Gojek, dan Grab. Industri pariwisata meliputi Accor Group, Ancol, Kepulauan Seribu, dan Taman Mini Indonesia Indah, serta KontrakHukum.
Selain diramaikan melalui kanal resmi media digital Kemenparekraf dan para mitra, juga dilakukan pameran produk UMKM di Mall Grand Indonesia.
Kemenparekraf menggandeng platform milik mitra untuk diintegrasikan secara daring guna membatasi keramaian namun tetap dapat menjangkau perhatian banyak orang.
Berita Terkait
Pj Wako Andree Algamar : Tradisi Serak Gulo Daya Tarik bagi Pariwisata Kota Padang
Senin, 2 Desember 2024 12:19 Wib
Konsorsium perguruan tinggi siapkan SDM untuk garap wisata Sumbar
Kamis, 28 November 2024 15:01 Wib
Kadin buka peluang pengembangan pariwisata Mentawai
Kamis, 21 November 2024 19:58 Wib
Pjs Wako lakukan percepatan digitalisasi pariwisata dan UMKM di Bukittinggi
Sabtu, 16 November 2024 9:47 Wib
Sepuluh kegiatan pariwisata Sumbar berpeluang masuk (KEN) 2025
Jumat, 15 November 2024 20:00 Wib
Pjs Bupati Agam minta Pokdarwis gerakkan kearifan lokal kembangkan pariwisata
Jumat, 15 November 2024 16:39 Wib
Sumbar rilis Data Neraca Satelit Pariwisata Daerah 2024
Minggu, 10 November 2024 5:22 Wib
Pjs Bupati Agam: pengembangan sektor pariwisata potensi tingkatkan ekonomi
Senin, 4 November 2024 16:46 Wib