Spanyol bekuk Malta, dua gol diborong Morata

id Alvaro Morata,Timnas Spanyol,kualifikasi Piala Eropa 2020

Spanyol bekuk Malta, dua gol diborong Morata

Penyerang tim nasional Spanyol Alvaro Morata merayakan golnya ke gawang Malta dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2020 Grup F di Stadion Nasional, Ta' Qali, Malta, Selasa (26/3/2019) setempat. (ANTARA/REUTERS/Darrin Zammit Lupi)

​​​​​​​Jakarta (ANTARA) - Penyerang Atletico Madrid, Alvaro Morata, mengemas dwigol untuk mengantarkan kemenangan tim nasional Spanyol dengan skor 2-0 atas Malta dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2020 Grup F di Stadion Nasional, Ta' Qali, Malta, Rabu pagi WIB.

Morata menyarangkan masing-masing golnya ke gawang tuan rumah pada menit ke-31 dan ke-73, demikian catatan laman resmi UEFA. Hasil itu sekaligus memantapkan langkah awal Spanyol di Grup F dengan perolehan dua kemenangan dalam dua pertandingan. Tim besutan Luis Enrique itu juga sementara memimpin klasemen berkat koleksi enam poin.

Laga itu juga diwarnai sorakan cemoohan kepada bek Sergio Ramos tiap kali kapten Real Madrid itu menyentuh bola. Dua peluang beruntun datang untuk Spanyol namun rekan setim Morata di Atletico, Saul Niguez, gagal memanfaatkannya.

Spanyol akhirnya membuka keunggulan ketika bek Espanyol, Mario Hermoso, melepaskan umpan lambung ke area pertahanan Malta dan Morata menyelesaikannya dengan sebuah sepakan mendatar mengecoh kiper Henry Bonello.

Setelah peluang Saul di babak pertama, Marco Asensio juga memperoleh peluang beruntun di awal babak kedua, namun tak mampu menaklukkan Bonello. Peluang kedua Asensio muntah ke ruang tembak Saul, namun membentur barisan pemain belakang sebelum melambung di atas mistar gawang.

Morata mencetak gol keduanya untuk menggandakan keunggulan Spanyol pada menit ke-73, dengan menyelesaikan umpan silang nan matang kiriman Jesus Navas, yang baru masuk pada menit ke-65 menggantikan Saul.

Empat menit jelang waktu normal usai, Sergi Canales memperoleh peluang lewat kerja sama satu dua sentuhan dengan Sergi Roberto, namun tembakan melengkungnya tak cukup tajam untuk masuk ke dalam gawang Malta sehingga skor 2-0 bagi Spanyol tak berubah hingga laga berakhir.

Susunan pemain:

Malta (5-4-1): Henry Bonello; Joseph Mbong (Rowen Muscat), Zach Muscat, Jonathan Caruana (Karl Micallef), Steve Borg, Joseph Zerafa; Juan Corbalan, Paul Fenech, Matthew Guillaumier, John Mintoff (Michael Mifsud); Kyrian Nwoko

Pelatih: Raymond Farrugia

Spanyol (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Sergi Roberto, Sergio Ramos, Mario Hermoso, Jose Gaya; Sergi Canales, Rodri Hernandez, Saul Niguez (Jesus Navas); Marco Asensio, Alvaro Morata (Rodrigo Moreno), Juan Bernat (Iker Muniain)

Pelatih: Luis Enrique . (*)