Emma Yohanna minta masyarakat awasi penggunaan Dana Desa

id Dana Desa,Pengawasan Dana Desa,Emma Yohana

Emma Yohanna minta masyarakat awasi penggunaan Dana Desa

Anggota DPR RI Asal Sumbar memberikan sosialisasi empat pilar kepada warga Agam, Kamis (13/12). (ANTARA SUMBAR/Yusrizal)

Lubukbasung, (Antaranews Sumbar) - Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) asal Sumatera Barat, Emma Yohanna meminta masyarakat untuk mengawasi penggunaan dana desa agar alokasinya tepat sasaran.

"Ini kewajiban dan hak dari warga untuk mengawasi penggunaan dana desa. Apabila ada ketimpangan, langsung sampaikan ke kepala desa adat agar segera diperbaiki," katanya saat melakukan sosialisasi empat pilar dihadapan masyarakat Agam di Lubukbasung, Kamis (13/12) malam.

Dana desa yang digulirkan semenjak 2013 bermanfaat untuk pembangunan yang tidak masuk dalam program dari pemerintah.

Selain itu, dana tersebut juga bisa digunakan untuk pembinaan generasi muda berupa pelatihan kewirausahaan, kesenian dan lainnya.

"Pos anggaran dari dana desa itu sudah jelas baik infrastruktur dan pembinaan generasi muda," katanya.

Sementara dari kelemahannya, hanya pada pelaporan dan mereka masih butuh bimbingan dari organisasi perangkat daerah terkait, karena pelaporan itu harus detail dan tidak boleh terlambat.

"Ini berdasarkan evaluasi yang kami lakukan selama ini," kata Anggota Komite II Bidang Infrastruktur, Pertanian dan Peternakan DPD RI itu.

Ke depan, pihaknya berharap pemerintah memberikan pelatihan bagi perangkat nagari dalam pengelolaan dana desa.

Sementara tenaga pendamping diberikan peran dalam pengawasan program yang dilakukan oleh pemerintah nagari.

Pemerintah nagari juga diminta untuk melakukan musyawarah dengan badan musyawarah (Bamus), masyarakat dan lainnya untuk menentukan program kerja agar tepat sasaran.

"Ini harus dilakukan agar penggunaan dana desa tepat sasaran demi pembangunan daerah," katanya. (*)