Gubernur Tinjau Kesiapan Vanue PON Di UPI

id Achmad heryawan

Bandung, (Antara Sumbar) - Gubernur Jawa Barat yang juga Ketua Umum PB PON XIX/2016 melakukan peninjauan ke tujuh tempat pertandingan cabang olahraga di Kompleks Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kota Bandung, Sabtu.

"Saya pastikan venue PON di Kompleks UPI ini sudah siap digunakan dan tidak ada masalah. Pemasangan peralatan juga sudah mulai dilakukan, bahkan beberapa sudah menggelar test event," kata Gubernur Heryawan di Bandung, Sabtu.

Peninjauan venue di Komplek UPI itu antara lain cabang taekwondo, hoki, sofbol, renang, renang indah dan loncat indah. Pada kesempatan itu juga berbarengan dengan test event cabang renang di Kolam Renang UPI Bandung itu.

Ia juga menyempatkan mengecek kondisi kolam, ruang ganti serta beberapa fasilitas pendukung lainnya. Gubernur menyatakan puas dan optimistis pertandingan cabang itu akan berlangsung sesuai dengan rencana.

"Semuanya sudah bisa difungsikan. Saya juga sudah mengecek ke sejumlah venue lainnya. Rata-rata sudah siap difungsikan," kata Heryawan.

Ia mengakui sebelumnya sempat ada masalah terkair peralatan yang diimpor dari luar negeri di Bea Cukei, namun sudah diselesaikan dan tuntas.

"PON ini adalah hajatan nasional, jadi kepentingan nasional. Jadi apa yang tidak bisa diselesaikan untuk kepentingan nasional ini," katanya.

Ia juga mengapresiasi pihak Bea Cukei yang telah ikut mendukung hajatan PON XIX/2016 berkaitan dengan barang peralatan pertandingan yang masuk ke Indonesia tentunya melalii pintu institusi itu.

"Saya melihat kesiapan PON sudah mendekati final, terus disempurnakan dan diharapkan pada saatnya nanti akan maksimal dan sempurna," katanya.

Gubernur juga melakukan dialog dengan pengurus cabang olahraga yang venuenya ditinjau pada kesempatan itu. Semuanya melaporkan kondisi siap dan kepanitiaan sudah siap bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing. (*)