Jakarta, (Antara) - Mesin pesawat Kalstar Aviation rute Banjarmasin-Kotabaru terbakar yang mengakibatkan pesawat tersebut kembali atau "return to base" (RTB) ke Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin.
Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan JA Barata saat dihubungi di Jakarta, Jumat membenarkan kejadian tersebut.
"Kejadian tersebut benar adanya, tapi seluruh penumpang semuanya selamat, tidak ada korban dalam kejadian itu," katanya.
Barata menjelaskan terbakarnya mesin pesawat pada pukul 11.15 WIB di pesawat Kalstar dengan nomor penerbangan KD 932 dan teregistrasi PK-KSC.
"Pesawat setelah 'take-off' (tinggal landas), pilot mendapatkan 'warning engine fire' (peringatan bahwa mesin pesawat terbakar," katanya.
Mengetahui hal itu, lanjut dia, pilot memutuskan untuk kembali ke Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin.
Barata mengatakan saat ini kondisi pesawat masih di landasan pacu, menunggu untuk ditarik.
Pesawat Jenis ATR 72-500 tersebut membawa 36 yang diterbangi oleh "pilot in command" Captain Richard, co-pilot Ihsan dan dua pramugari, semuanya dalam keadaan selamat. (*)