Kampus Unand Padang Sediakan Akses Internet Cepat

id Kampus Unand Padang Sediakan Akses Internet Cepat

Kampus Unand Padang Sediakan Akses  Internet Cepat

Padang, (Antara) - Beberapa gedung di kampus Universitas Andalas (Unand) Limau Manis, Kota Padang telah menyediakan akses internet cepat yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa. "Beberapa gedung itu seperti Rektorat, Auditorium, Convention Hall, dan Perpustakaan Pusat," kata Kepala Sub Bagian Humas dan Protokol Unand Eriyanty di Padang, Sabtu. Dia menyebutkan, pada beberapa gedung seperti Perpustakaan, Convention Hall dan Rektorat rata-rata memiliki jaringan internet dengan kecepatan unduhan "download" di atas 1 mbps. Dengan kecepatan ini tentunya memungkinkan para warga kampus untuk mengambil data secara cepat dari internet, imbuhnya. Di samping itu, jaringan internet tersebut dapat diakses hingga gedung sebelahnya. "Selain beberapa gedung di atas, hampir seluruh gedung di Unand memiliki jaringan internet cepat, namun bersifat lokal, katanya. Seluruh gedung fakultas, jurusan hingga gedung perkuliahan juga dilalui oleh jaringan internet cepat. Akan tetapi jaringan ini hanya dapat diakses di dalam gedung dan sedikit di luarnya, kata Eriyanty. "Secara keseluruhan Unand telah memiliki jaringan lintas kampus yang dinamakan LPTIK," katanya. Jaringan LPTIK ini katanya, dapat diakses di segala penjuru kampus termasuk di halaman luar. Sehingga mahasiswa hingga masyarakat luar yang berkunjung ke Unand pun dapat mengakses jaringan tersebut. "Jaringan internet "LPTIK" ini dikembangkan oleh Lembaga Pengetahuan Teknologi Informasi dan Komunikasi (LPTIK) Unand dan bekerja sama dengan provider komunikasi nasional," ujarnya. Nama LPTIK ini diambil untuk menjelaskan bahwa seluruh jaringan internet yang ada di Unand dikelola oleh lembaga tersebut, imbuhnya. Meskipun pada penempatannya di setiap gedung memiliki nama yang berbeda, katanya. Sementara itu, Kepala Bagian Perpustakaan Pusat Unand, Ajral mengatakan selain menyediakan akses internet cepat, Unand juga memiliki akses mengunduh jurnal cepat. Dia menyebutkan, berbagai jurnal ilmiah nasional dan internasional dapat diunduh secara cepat di Unand. Akan tetapi ini bersifat lokal yang artinya proses unduh ini hanya dapat berlangsung di dalam kampus. "Tidak heran banyak masyarakat luar yang datang ke Unand hanya bertujuan untuk mengunduh jurnal dan data lainnya," kata Ajral. (**/den/sun)

Pewarta :
Editor: Antara Sumbar
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.