Hattrick Shaqiri Bawa Swiss Lolos ke 16 Besar

id Hattrick Shaqiri Bawa Swiss Lolos ke 16 Besar

Hattrick Shaqiri Bawa Swiss Lolos ke 16 Besar

Manaus, Brazil, (Antara/Reuters) - Hattrick Xherdan Shaqiri membawa Swiss menang 3-0 atas Honduras di pertandingan Grup E Piala Dunia 2014 di Arena Amazonia, Manaus, Rabu (Kamis dini hari WIB) untuk menjadi runner-up grup dan lolos ke babak 16 besar. Honduras menjadi juru kunci Grup E dengan catatan tiga kekalahan di semua pertandingan grup. Pemain kelahiran Kosovo, Xherdan Shaqiri, bersinar di laga petang hari tersebut ketika dia berduet dengan striker Josip Drmic, yang bertukar posisi dengan Haris Seferofic di starting line-up. Shaqiri membuat gol pertama bagi Swiss pada menit ke-6 dengan tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti yang menyarangkan bola ke pojok atas gawang. Gol kedua Swiss diciptakan pada menit ke-31 ketika Shaqiri meneruskan umpan dari Josip Drmic dalam serangan balik cepat untuk sekali lagi menggetarkan gawang kiper Honduras Noel Valladares. Diiringi nyanyian "Go Suisse" oleh para pendukungnya di Amazonia Arena, di mana tingkat kelembaban mencapai 88 persen dan suhu mencapai 26 derajat Celcius, Swiss menjadi terlalu tangguh bagi lawannya. Kiper Honduras Valladares dua kali menggagalkan usaha Drmic menjelang turun minum. Honduras yang mendapatkan dukungan lebih dari sebagian besar suporter netral, bermain lebih menyerang pada babak kedua dan hampir saja menjebol gawang Swiss jika saja bek Swiss Ricardo Rodriguez tidak membuang bola Jerry Bengston yang menggelinding ke arah gawang. Lebih banyak lagi pemain Honduras yang menyerang ke depan, namun mereka harus menelan pil pahit ketika duet Drmic dan Shaqiri lagi-lagi membuahkan gol bagi Swiss pada menit ke-71. Shaqiri yang berdiri bebas di depan gawang membuat hatrik memanfaatkan umpan Drmic yang lolos dari pengawalan pemain belakang Honduras. Perancis bermain imbang tanpa gol 0-0 melawan Ekuador di pertandingan Grup E lainnya sehingga dengan hasil itu Perancis akan berhadapan dengan Nigeria di babak 16 besar sementara Swiss akan bertemu dengan juara grup F Argentina. (*/jno)