Pontianak, (Antara) - Kandidat presiden Joko Widodo menilai tindakan pemimpin redaksi Obor Rakyat yang membawa edisi terbaru tabloid tersebut berjudul "Periksa! DNA Jokowi, Iriana, dan Si Sulung" merupakan tindakan melecehkan. "Itu namanya melecehkan," kata Jokowi, sapaan akrab Joko Widodo di Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa. Oleh sebab itu Jokowi menilai kepolisian seharusnya bertindak lebih tegas karena pemberitaan Tabloid Obor Rakyat merupakan fitnah yang tidak hanya meresahkan Joko Widodo tapi juga menyerang keluarganya. Jokowi sendiri mengatakan telah melaporkan masalah tersebut ke Polri. Jokowi menyerahkan kelanjutan kasus tersebut kepada pihak kepolisian yang berwenang atas kasus itu. "Kan sudah, masak bolak balik, harusnya Polri tahu lah apa yang harus dilakukan. Hanya mungkin nggak tahu kalau ada sesuatu yang, saya nggak ngerti," tutur Jokowi. Pemimpin Redaksi Tabloid Obor Rakyat Setiyardi Budiono tampak memamerkan edisi ketiga Obor Rakyat dengan judul halaman depan Periksa! DNA Jokowi, Iriana, dan Si Sulung saat diperiksa di Badan Reserse Kriminal Polri, Senin (23/6). Pemilihan Presiden 9 Juli 2014 diikuti dua calon pasangan capres-cawapres, yakni nomor satu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan nomor dua Joko Widodo-Jusuf Kalla. (*/sun)
Berita Terkait
Arne Slot sebut kartu merah Hugo Ekitike adalah tindakan "bodoh"
Rabu, 24 September 2025 19:48 Wib
UNP beri pelatihan storytelling cegah tindakan pelecehan di sekolah
Rabu, 17 September 2025 18:40 Wib
Pemkab Imbau masyarakat lakukan tindakan preventif cegah DBD
Jumat, 12 September 2025 14:17 Wib
Prabowo terkejut dan kecewa dengan tindakan petugas yang berlebihan
Jumat, 29 Agustus 2025 13:11 Wib
FKUB Padang minta masyarakat jaga harmoni kerukunan
Selasa, 29 Juli 2025 11:22 Wib
Kurang kedekatan orang tua picu anak terjerumus tindakan kriminal
Selasa, 22 Juli 2025 6:09 Wib
Korban perampokan di Padang alami tindakan kekerasan hingga lebam
Kamis, 17 Juli 2025 16:55 Wib
RSUD Sungai Dareh : Tindakan medis pasien kecelakaan sesuai prosedur
Selasa, 6 Mei 2025 14:00 Wib
