Dua Pekerja Keamanan Amerika di Maersk Alabama Tewas

id Dua Pekerja Keamanan Amerika di Maersk Alabama Tewas

Copenhagen, (Antara/Reuters) - Dua pekerja keamanan Amerika ditemukan tewas di Maersk Alabama, kapal yang dibuat terkenal oleh film Hollywood "Captain Phillips" pada tahun 2013, kata satu kelompok pengiriman dan minyak Rabu. A.P. Moller-Maersk mengatakan dalam satu pernyataan bahwa dua pria itu ditemukan tewas di sebuah ruang di kapal pada sore 18 Februari di Port of Victoria, Seychelles. Maersk Alabama ditargetkan oleh perompak Somalia dalam upaya pembajakan di lepas pantai timur Afrika pada tahun 2009. Insiden tersebut kemudian difilmkan pada 2013 dengan judul "Captain Phillips". Maersk tidak memberikan rincian tentang bagaimana dua orang Amerika itu meninggal. "Penyebab kematian pria adalah bagian dari investigasi yang sedang berlangsung, tetapi itu tidak terkait dengan pengoperasian kapal atau tugasnya sebagai petugas keamanan," kata pernyataan tersebut. Lembaga penegak hukum setempat sedang menyelidiki kematian di Maersk Alabama itu, yang berlabuh di Pelabuhan Victoria sekitar tengah hari pada 17 Februari. Para kontraktor keamanan telah naik kapal pada 29 Januari, kata Maersk. Maersk Alabama merupakan bagian dari armada berbendera AS yang dikendalikan oleh Maersk Line Limited, sebuah unit di AP Moller- Maersk, yang melakukan tugas militer, pemerintahan dan misi kemanusiaan untuk mengangkut kargo di kontainer, tanker dan kapal multi-fungsi, menurut situs perusahaan itu. Pernyataan Maersk menjelaskan, kapal Maersk Line Limited itu mengontrak jasa keamanan kepada Trident Group sesuai dengan arahan keamanan Penjaga Pantai AS. Kontrak keamanan ini merupakan bagian dari rencana perlindungan anti-pembajakan untuk menjaga kru dan kapal Amerika. Dikatakan bahwa Maersk Alabama terus-menerus berada di daerah berisiko tinggi karena memberikan layanan pengumpan - singgah di pelabuhan-pelabuhan yang lebih kecil untuk mengumpulkan kontainer-kontainer yang kemudian dimuat pada kapal kontainer yang lebih besar - ke pantai timur Afrika. "Captain Phillips", disutradarai oleh Paul Greengrass dan dibintangi oleh Tom Hanks dan Barkhad Abdi, didasarkan pada serangan perompak terhadap Maersk Alabama pada tahun 2009, ketika Kapten Richard Phillips disandera oleh bajak laut yang dipimpin Abduwali Muse di Samudera Hindia. (*/sun)