HJK Padang ke-356 dirayakan 8 hari, tokoh nasional hingga internasional ikut hadir

id HJK,Padang,356

HJK Padang ke-356 dirayakan 8 hari, tokoh nasional hingga internasional ikut hadir

Asisten II Setdako Padang, Didi Aryadi bersama Kadis Pariwisata Padang saat menyampaikan rundown acara HJK Padang. (ANTARA/Miko Elfisha)

Padang (ANTARA) - Dalam merayakan Hari Jadi Kota (HJK) Padang yang ke - 356, Pemko Padang menggelar serangkaian acara spektakuler selama 8 hari.

Berbagai event menarik digelar setiap harinya untuk mempromosikan kekayaan budaya, olahraga, dan kreativitas kota Padang.

Ivent - ivent tersebut digelar mulai 3-10 Agustus 2025 ini, di mulai dari kegiatan Fun Run hingga menghadiri KRI Bima Suci di Lantamal 2 Padang.

Asisten II Setdako Padang, Didi Aryadi saat jumpa pers dengan sejumlah awak media di Youth Center menjelaskan, iven yang paling menarik yakni “Xporia”.

Menurut Didi Aryadi, kegiatan pameran ekspo ini akan menampilkan cukup banyak ritel ternama. Tidak saja menghadirkan produsen makanan dan minuman, akan tetapi juga menghadirkan pameran teknologi dan lainnya.

“Kita memamerkan produk unggulan di kegiatan ‘Xporia’, kegiatan itu dilaksanakan di GOR H. Agus Salim pada 8-10 Agustus nanti,” ungkap Didi Aryadi yang di daulat menjadi Ketua Pantia HJK Padang ke-356 ini. Jumat (1/8)

Didi Aryadi menambahkan, Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad bakal menjadi narasumber di kegiatan Rakornas Indonesia Creative Cities Network (ICCN) di Padang.

"Selain Raffi Ahmad, Wakil Menteri Kebudayaan Giring Ganesha, hadir bersama Menteri Ekonomi Kreatif Teuku Riefky Harsya dan Wamen BUMN Dony Oskaria," jelasnya.

Didi Aryadi menambahkan, keempat tamu penting itu hadir di kegiatan ICCN mulia tanggal 6 Agustus. Kegiatan itu sendiri digelar di Gedung Bagindo Aziz Chan Youth Center.

ICCN merupakan simpul jejaring Kota/Kabupaten Kreatif yang terbentuk sejak April 2015. Jejaring ICCN terdiri dari elemen masyarakat yang menghidupkan Pentahelix Ekonomi Kreatif, yaitu Akademisi, Pengusaha / UMKM, Komunitas, Pemerintah, Media, dan Aggregator. Sampai kini jejaring ICCN merangkul inisiatif sampai 211+ Kota/Kabupaten Kreatif di seluruh Indonesia.

"Kita berharap, Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan ini, dapat meningkatkan daya tarik wisata Kota Padang serta mempererat sinergi antara masyarakat, pelaku ekonomi kreatif, dan pemerintah daerah," tutup Didi.*

Pewarta :
Editor: Miko Elfisha
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.