Emil Audero, Joey Mathijs, Dean Ruben resmi jadi WNI

id Emil Audero, Joey Mathijs, Dean Ruben, Kemenkum, Naturalisasi

Emil Audero, Joey Mathijs, Dean Ruben resmi jadi WNI

Tiga pemain sepak bola naturalisasi (Emil Audero Mulyadi, Joey Mathijs Pelupessy, dan Dean Ruben James) saat pengambilan sumpah setia WNI di Roma, Italia, Senin (10/3/2025). ANTARA/HO-Kementerian Hukum RI

Jakarta (ANTARA) - Tiga pemain sepak bola naturalisasi (Emil Audero Mulyadi, Joey Mathijs Pelupessy, dan Dean Ruben James) resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) setelah pengambilan sumpah dan janji setia pewarganegaraannya di Roma, Italia, Senin waktu setempat.

Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum (Kemenkum) RI Nico Afinta mengatakan bahwa pemberian kewarganegaraan kepada tiga atlet sepak bola melalui naturalisasi tersebut merupakan bentuk komitmen pemerintah Indonesia dalam pengembangan olahraga nasional.

"Momentum ini bukan sekadar tentang perubahan status kewarganegaraan semata, melainkan juga tentang harapan dan cita-cita besar dalam rangka membangun kemajuan Indonesia," ujar Nico dalam acara pengambilan sumpah.

Nico berharap penambahan pemain berkualitas dalam Tim Nasional (Timnas) Indonesia dapat membuka peluang untuk tampil maksimal dalam kompetisi bergengsi skala internasional.