Bupati Pasaman Lantik Pejabat Eselon II dan III

id PELANTIKAN PEJABAT

Bupati Pasaman Lantik Pejabat Eselon II dan III

Bupati Yusuf Lubis saat melantik pejabat eselon II dan III di Lubuk Sikaping, Rabu. (ANTARA SUMBAR/Riko Saputra)

Lubuk Sikaping, (Antara Sumbar) - Bupati Pasaman, Sumatera Barat, Yusuf Lubis melantik sebanyak 26 pejabat eselon II dan 13 eselon III, Rabu, dan akan dilakukan evaluasi terhadap pejabat yang baru secara berkala.

"Apabila amanah yang diberikan ini disia-siakan dan tidak dijalankan dengan baik maka bisa saja ditarik lagi," katanya di Lubuk Sikaping, Rabu.

Sebelumnya, sebutnya telah dilakukan lelang jabatan yang prosesnya telah dilakukan sejak 30 November hingga 28 Desember 2016. Terhadap hasil seleksi ini telah mendapatkan rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara.

Menurutnya, ada sebanyak 20 jabatan II yang ikut seleksi lelang jabatan dan enam jabatan eselon II secara job fit.

"Selain itu juga dilakukan pelantikan terhadap 13 orang pejabat eselon III," katanya.

Bupati Yusuf Lubis berharap kepada pejabat yang baru dilantik untuk segera berjuang dan melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab dalam memajukan daerah Saiyo.

"Penyelenggaraan daerah harus mengutamakan aspek efisiensi, akuntabilitas dan transparansi dalam menjalankan reformasi birokrasi dalam mewujudkan pemerintahan yang baik," ujarnya.

Selain itu, Bupati Yusuf Lubis juga melantik kembali terhadap Sekretaris Daerah Kabupaten Pasaman M. Saleh.

Untuk pejabat eselon II yang baru dilantik yakni Staf Ahli Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan Hermanto, Staf Ahli Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan Ewilda, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Desrizal, Asisten Pemerintahan Dalisman, Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat M. N. Susilo, Asisten Administrasi Umum Asnil. M, Inspektur Daerah Rosben Aguswar, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Asari, Kepala Dinas Kesehatan Amdarisman, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Yasri Uripsyah.

Selanjutnya, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Sukardi, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Hasiolan Hutagalung, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Yusnimar, Kepala Dinas Lingkungan Hidup perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Silfia Evayanti, Kepala Dinas Pertanian Yosvarman, Kepala Dinas Perhubungan Asril Amir, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Asmadi, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Pilihan, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Hafnison Lubis, dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Anasrullah.

Kemudian, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat M. Ihksan, Kepala Dinas Pangan Yuspi, Kepala Dinas Perikanan Syafrialis, Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Mara Ondak, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Antoni, dan Kepala Badan Keuangan Daerah Mulyatmin.

Sementara itu untuk jabatan eselon III diisi oleh Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Afridansyah, Camat Tigo Nagari Darmawi, Camat Simpang Alahan Mati Hutrianto, Camat Bonjol Delsi Syafei, Camat Lubuk Sikaping Mardianto, Pj Camat Panti Aan Doni Fekri, Camat Duo Koto Khairul Ikhsan, Camat Padang Gelugur Aswar, Pj Camat Rao Selatan Darlis, Camat Rao Awaluddin, Camat Rao Utara Firsya Edwis, Camat Mapattunggul Aan Afrinaldi dan Camat Mapattunggul Selatan Lotfriedo Rama. (*)