Padang, (Antara) - Puluhan personel gabungan dari TNI dan Polisi mengevakuasi tim Arema Cronus dari Stadion Haji Agus Salim Padang usai pertandingan melawan Semen Padang FC, Rabu. Pengamanan evakuasi tersebut terkait dengan aksi suporter yang masih berada di kompleks Stadion Haji Agus Salim Padang tidak puas dengan hasil pada pertandingan yang berakhir imbang 2-2. Hasil tersebut membuat langkah tim Semen Padang FC terhenti dan gagal melangkah ke babak semifinal kompetisi Indonesia Super League. Pengamanan yang dilakukan tersebut untuk mengantisipasi tindakan negatif dari suporter yang sebelumnya juga terjadi di dalam stadion usai pertandingan. Sebelumnya tindakan kerusuhan didalam stadion memaksa aparat keamanan membubarkan penonton yang berada di tribun selatan. Penonton yang berada di tempat tersebut menyalakan kembang api dan melemparkan botol kelapangan. Aksi itu dilakukan karena tidak puas dengan kinerja wasit yang memimpin pertandingan itu. Lewat pengamanan yang ketat, akhirnya tim Arema Cronus berhasil pulang ke hotel tanpa mendapat gangguan dari suporter. Tim Semen Padang FC gagal melangkah ke semifinal kompetisi Indonesia Super League setelah bermain imbang dengan Arema Cronus dengan skor 2-2, Rabu sore. Hasil imbang itu tidak cukup meloloskan tim yang dilatih Jafri Sastra tersebut karena dipertandingan lain Persipura berhasil meraih kemenangan atas Persela Lamongan dengan dengan skor 4-1. Dengan hasil tersebut, tim Semen Padang hanya mampu mengumpulkan sembilan poin. Sementara itu Persipura dan Arema sama-sama lolos ke babak semifinal dengan mengantongi 12 dan 11 poin. Manajer Tim Semen Padang, Asdian usai pertandingan menilai wasit Ikshan Novari tidak pantas memimpin pertandingan tersebut karena banyak keputusannya yang tidak adil. "Kita lihat sendiri, wasit sangat tidak adil dalam memberikan keputusan," kata Asdian. Ia menilai, seharusnya pelanggaran yang dilakukan Kurnia Meiga pada menit kedua terhadap Osas Saha harus diganjar dengan kartu merah, karena sangat keras dan dilakukan diluar kotak penalti. (*/agp)
Berita Terkait
Polresta Bukittinggi ungkap ratusan kasus dengan personel terbatas di 2024
Selasa, 31 Desember 2024 19:07 Wib
Polres Pasaman Barat pastikan perayaan Natal 2024 berjalan lancar dengan pengamanan 150 personel
Rabu, 25 Desember 2024 20:03 Wib
Pastikan tidak disalahgunakan, Polres Pasaman Barat periksa senjata api personel
Selasa, 24 Desember 2024 13:14 Wib
Polresta Bukittinggi gelar pemeriksaan senjata api personel
Selasa, 24 Desember 2024 11:10 Wib
Personel Reserse Polri se-Kota Padang lakukan pembaretan di Pantai Air Manis (Video)
Minggu, 22 Desember 2024 4:43 Wib
Dishub Pariaman siagakan puluhan personel lancarkan libur Nataru
Rabu, 18 Desember 2024 17:06 Wib
Polres Agam kerahkan personel amankan demo tuntutan pencopotan kepala SMKN
Senin, 9 Desember 2024 14:33 Wib
Polri anugerahi Satya Lencana Dharma Nugraha bagi 410 personel Brimob
Selasa, 26 November 2024 21:10 Wib