Persija gunduli Persita 4-0

id persija, persita, bri super league, liga 1 indonesia, sepak bola

Persija gunduli Persita 4-0

Bek Persija Jakarta Jordi Amat (kiri) dan pelatih Persija Mauricio Souza (kanan). (ANTARA/RAUF ADIPATI)

Padang (ANTARA) - Tim Persija Jakarta menggunduli Persit Tangerang 4-0 pada laga perdana tim itu pada ajang BRI Super League 2025/2026 yang digelar di Stadion Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta.

Gol kemenangan Persija dicetak oleh pemain nasionalnya Rizky Ridho menit ke-30, Allano menit 69 dan 90+1 serta Maxwel menit ke-72.

Dengan kemenangan telak itu, Persija membukukan kemenangan perdananya sekaligus memimpin klasemen sementara dengan nilai tiga, hasil sekali menang.

Sementara Persija menggeser Maluku Utara yang menjadi pemuncak pada laga pertama mereka setelah mengalahkan Dewa United 3-1, Sabtu kemarin.

Sedangkan Persita harus berada di posisi 18, di bawah Semen Padang, yang pada laga Sabtu kemarin kalah dari Persib Bandung 0-2. Namun gol kemasukan Persita lebih banyak dengan agregat -4.

Pewarta :
Editor: Syarif Abdullah
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.