BPJS Ketenagakerjaan Padang jalin kerja sama dengan PT Damko sebagai Perisai

id PT Damko Manggala Utama,BPJS ketenagakerjaan

BPJS Ketenagakerjaan Padang jalin kerja sama dengan PT Damko sebagai Perisai

Silaturahmi Direktur Utama PT Damko Mandala Utama, Sutan David Melko Bagindo Rajo dengan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Padang, Muhammad Syahrul, di kantor BPJS Ketenagakerjaan Padang, Jumat, (19/4). (ANTARA-HO Humas BPJS Ketenagakerjaan Padang)

Padang (ANTARA) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Padang, Sumatra Barat bekerja sama dengan PT Damko Manggala Utama sebagai agen Penggerak Jaminan Sosial Indonesia (Perisai) di Sumatra Barat.

“Perisai merupakan perpanjangan tangan BPJS Ketenagakerjaan, yang menggunakan skema keagenan, dalam rangka memperluas perlindungan masyarakat pekerja dalam Program BPJS Ketenagakerjaan”, kata Kepala BPJS Ketenagakerjaan Padang Muhammad Syahrul di Padang, Sabtu.

Ia mengatakan Perisai merupakan sebuah inovasi dari BPJS Ketenagakerjaan, untuk memperluas cakupan kepesertaan, melalui sistem keagenan dengan membantu proses pendaftaran pekerja informal atau Bukan Penerima Upah (BPU), dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

“Perisai merupakan perorangan/individu, yang ditunjuk oleh kantor Perisai dan telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh BPJS Ketenagakerjaan, untuk melakukan sosialisasi, akuisisi peserta dan pengelolaan kepesertaan program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan,” jelasnya.

Selain itu lanjutnya, Perisai juga bertugas layaknya petugas BPJS Ketenagakerjaan, melakukan sosialisasi program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan untuk peserta Bukan Penerima Upah ( BPU).

Setelah itu melaksanakan kegiatan akuisisi peserta, dan melakukan kegiatan pengelolaan data kepesertaan yang benar, serta menjaga keberlanjutan iuran peserta BPJS Ketenagakerjaan, yang sudah terdaftar sebagai peserta melalui Perisai.

“Kami berharap semua kantor Perisai BPJS Ketenagakerjaan, mempunyai kreatifitas dan inovasi untuk dijadikan daya tarik masyarakat, tentang pentingnya menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” katanya.

Sementara itu Direktur Utama PT Damko Manggala Utama, Sutan David Melko Bagindo Rajo mengatakan PT Damko Manggala Utama, telah bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan sebagai wadah/kantor pengelola Perisai sejak Juli 2023.

“Kerja sama dilakukan terkait pendaftaran, pengelolaan kepesertaan, dan pembayaran iuran program jaminan sosial ketenagakerjaan untuk peserta BPU melalui Perisai,” katanya.

Ia menambahkan Program BPJS Ketenagakerjaan ini, patut dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat pekerja yg ada di Sumatra Barat.

“Ada tiga manfaat dari program BPJS Ketenagakerjaan, yang dapat diperoleh oleh peserta, yakni Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM) dan Jaminan Hari Tua (JHT),” sebutnya.

Untuk jadi peserta BPJS ketenagakerjaan lanjutnya, masyarakat hanya perlu menyiapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) atau Kartu Tanda Penduduk (KTP), serta alamat surat elektronik atau email.

“Iuran yang dibebankan kepada pekerja informal, adalah sebesar Rp36.800 per bulan, yang terbagi masing-masing Rp20.000, untuk tabungan Jaminan Hari Tua serta Rp16.800 untuk Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian.” sebutnya.

Melalui sosialisasi yang di lakukan oleh seluruh Perisai, maka ini akan tepat sasaran sehingga masyarakat paham tentang manfaat dari program BPJS Ketenagakerjaan tersebut.