Padang (ANTARA) - Sejumlah lokasi di Kota Padang, Sumatera Barat mengalami banjir usai hujan deras yang melanda kota tersebut sejak Jumat dinihari.
Salah seorang warga Dewi di Padang, Jumat mengatakan banjir tidak pernah separah ini hingga masuk ke dalam rumah.
“Selama tinggal di sini baru kali ini banjir setinggi ini,” kata dia.
Ia mengatakan kawasan Khatib Sulaiman mulai tergenang air sejak Kamis malam akibat intensitas hujan yang tinggi.
Air mulai naik sejak malam akibat hujan deras yang terjadi di Kota Padang sejak malam.
“Kita berharap banjir segera mereda,” kata dia.
Sementara sejumlah petugas BPBD Padang sudah melakukan evakuasi ke sejumlah titik rumah warga yang mengalami banjir dan mengevakuasi korban ke daerah yang tidak banjir.
Banjir sendiri terjadi merata di Kota Padang mulai dari kawasan Khatib Sulaiman, Alai, Gunung Pangilun, Lapai, Nanggalo.
Kemudian di Jundul Rawang, Ulak Karang, Sungai Sapih, dan lainnya
Tim BPBD Padang masih melakukan pendataan serta evakuasi warga yang butuh pertolongan.
Berita Terkait
Pemda di Sumbar bekerja sama optimalisasi pemungutan pajak
Rabu, 20 November 2024 20:23 Wib
Pramuka di Sumbar jadi percontohan penggunaan KTA multifungsi
Rabu, 20 November 2024 20:22 Wib
Pemkot Bukittinggi gelar Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima dukung Pilkada
Rabu, 20 November 2024 16:24 Wib
AWR kucurkan Beasiswa Rp5,6 miliar selama 2,5 tahun di Agam
Rabu, 20 November 2024 16:22 Wib
Seluruh layanan publik Sumbar peroleh predikat zona hijau
Rabu, 20 November 2024 16:06 Wib
Polda Sumbar bentuk kebun jagung di atas lahan 1,5 hektare
Rabu, 20 November 2024 15:00 Wib
Pemkab sosialisasikan Perda pajak daerah dan bantuan hukum
Rabu, 20 November 2024 13:52 Wib
Imigrasi Agam sosialisasikan Paspor Merah Putih di Bukittinggi
Rabu, 20 November 2024 13:50 Wib