Sejumlah lokasi di Padang alami banjir akibat hujan deras (Video)

id Padang,Sumbar

Sejumlah lokasi di Padang alami banjir akibat hujan deras (Video)

Banjir terjadi di kawasan Sugai Sapiah Kota Padang (ANTARA/ Mario SN)

Padang (ANTARA) - Sejumlah lokasi di Kota Padang, Sumatera Barat mengalami banjir usai hujan deras yang melanda kota tersebut sejak Jumat dinihari.

Salah seorang warga Dewi di Padang, Jumat mengatakan banjir tidak pernah separah ini hingga masuk ke dalam rumah.

“Selama tinggal di sini baru kali ini banjir setinggi ini,” kata dia.

Ia mengatakan kawasan Khatib Sulaiman mulai tergenang air sejak Kamis malam akibat intensitas hujan yang tinggi.

Air mulai naik sejak malam akibat hujan deras yang terjadi di Kota Padang sejak malam.

“Kita berharap banjir segera mereda,” kata dia.

Sementara sejumlah petugas BPBD Padang sudah melakukan evakuasi ke sejumlah titik rumah warga yang mengalami banjir dan mengevakuasi korban ke daerah yang tidak banjir.

Banjir sendiri terjadi merata di Kota Padang mulai dari kawasan Khatib Sulaiman, Alai, Gunung Pangilun, Lapai, Nanggalo.

Kemudian di Jundul Rawang, Ulak Karang, Sungai Sapih, dan lainnya

Tim BPBD Padang masih melakukan pendataan serta evakuasi warga yang butuh pertolongan.