Bupati Hendrajoni kunjungi SLBN 1 Lengayang

id Painan,disabilitas,pesisir,pesel,pesisir selatan

Bupati Hendrajoni kunjungi SLBN 1 Lengayang

Bupati Hendrajoni berfoto di SLBN 1 Lengayang. (Istimewa)

Painan (ANTARA) - Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Hendrajoni berkunjung ke SLBN 1 Lengayang, Kecamatan Lengayang dan mengajak para siswa untuk giat belajar demi menggapai masa depan yang lebih baik.

"Siswa-siswa di SLBN 1 Lengayang punya kesempatan yang sama dengan siswa di sekolah pada umumnya," kata Bupati Hendrajo di sela kunjungannya ke SLBN 1 Lengayang, Sabtu.

Meski ditengah berbagai keterbatasan ia yakin hal tersebut tidak akan menyurutkan semangat mereka dalam menggapai cita-cita.

"Hari ini berbagai sektor membuka diri terhadap kehadiran mereka baik pemerintah maupun swasta, karena pada dasarnya mereka juga memiliki kemauan dan semangat yang tinggi," sebutnya.

Sementara itu, Kepala SLBN 1 Lengayang, Maswardi menyebutkan siswa di sekolah itu berjumlah sebanyak 48 orang yang terdiri tuna runggu, grahita dan tuna netra.

Kedatangan Bupati Hendrajoni ke SLBN 1 Lengayang membuat pelajar riuh, diantaranya ada yang berlari-lari kegirangan dan menghampiri bupati namun ada juga yang malu-malu sambil bersembunyi di belakang gurunya.