Air Terjun Bayang Sani Bakal Dilengkapi Dengan Kolam Renang

id Air terjun

Air Terjun Bayang Sani Bakal Dilengkapi Dengan Kolam Renang

Ilustrasi air terjun. (Istimewa)

Painan (ANTARA) - Objek wisata air terjun Bayang Sani yang berada di Nagari Koto Baru, Kecamatan Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat akan dilengkapi dengan kolam renang sebagai upaya untuk menarik kunjungan wisatawan.

"Kolam renang akan melengkapi panorama Bayang Sani yang asri," kata Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni di Painan, Minggu.

Saat ini tambahnya Bayang Sani tetap menjadi primadona bagi wisatawan, meski beberapa objek wisata seperti Kawasan Wisata Bahari Terpadu (KWBT) Mandeh dan Pantai Carocok Painan sedang berkembang dengan pesat.

"Pembangunan kolam renang merupakan upaya agar Bayang Sani mampu mengimbangi objek wisata yang tengah berkembang," kata dia.

Menurutnya keberadaan kolam renang akan memberikan wisatawan keluasaan dalam menikmati air perbukitan yang segar mulai dari berenang atau sekadar basah-basahan.

"Inovasi dibutuhkan di objek wisata sehingga wisatawan tidak merasa jenuh, selain itu inovasi juga akan menjadikan objek wisata lebih populer," imbuhnya.

Terkait rencana pembangunan kolam renang ia telah memerintahkan aparat nagari dan kecamatan untuk segera mengurus perihal pembebasan lahan.

"Semakin cepat proses pembebasan lahan tentu semakin baik, karena bagaimanapun kunjungan wisatawan yang membludak akan berpengaruh ke peningkatan perekonomian masyarakat setempat," sebutnya.

Air terjun Bayang Sani berjarak kurang lebih 60 kilometer dari Kota Padang dan 20 kilometer dari Painan yang merupakan ibu kota kabupaten setempat, dari jalan lintas sumatera pengendara akan terlebih dahulu melewati Bayang Sani setelah itu baru objek wisata Jembatan Akar.*