Jelang Ramadhan, harga bawang dan ayam potong naik di Pasar Raya Padang

id Harga Bawang Putih,Pasar Raya Padang,Ramadhan

Jelang Ramadhan, harga bawang dan ayam potong naik di Pasar Raya Padang

Ilustrasi - Pedagang bawang menunggu pembeli di Pasar Raya Padang, Sumatera Barat, Selasa (17/4). (ANTARA SUMBAR/Hakan Ravi/Maril/18)

Padang (ANTARA) - Dua pekan menjelang Ramadhan 1440 Hijriah harga bawang putih dan ayam potong mengalami peningkatan yang cukup tinggi di Pasar Raya Padang, Sumatera Barat.

Menurut salah seorang pedagang bawang dan cabai di Pasar Raya Padang, Erik (38), Kamis, saat ini harga bawang putih Rp48.000 hingga Rp50.000 per kilogram, sementara sebelumnya dijual Rp25.000 per kilogram.

"Saya tidak tahu pasti apa penyebab kenaikan ini, cuma dari pemasoknya harganya sudah naik saya juga menaikkan harga," ujarnya.

Sementara harga cabai merah di Pasar Raya Padang terpantau stabil pada kisaran Rp23.000 per kilogram. Cabai yang dia jual berasal dari Jawa.

Untuk harga ayam, menurut pedagang ayam Doni (39), dengan berat 2,8 kilogram naik di kisaran Rp70.000 hingga Rp75.000 per ekor dari sebelumnya Rp60.000 per ekor. Sedangkan ayam yang ukuran sedang naik menjadi Rp45.000 hingga Rp50.000 per ekor dari harga biasanya Rp35.000 per ekor.

Ia menyebutkan kenaikan harga ayam potong terjadi karena merupakan hal yang biasa menjelang Ramadhan dan akan turun lagi di pertengahan Ramadhan.

Sementara pantauan di Pasar Raya harga minyak goreng, gula dan tepung masih sama belum ada kenaikan.

Harga minyak goreng Rp9.500 per kilogram, tepung terigu Rp8.000 per kilogram dan telur Rp 1.300 per butir.

Selain itu harga daging sapi masih stabil Rp120.000 per kilogram.

Salah seorang ibu rumah tangga di Padang, Anggi (40), mengatakan meskipun harga bawang dan ayam potong naik, tetap akan dibeli karena merupakan kebutuhan pokok. (*)