33 desa di Pariaman pakai pejabat sementara kepala desa

id Genius Umar

33 desa di Pariaman pakai pejabat sementara kepala desa

Wali Kota Pariaman, Sumatera Barat Genius Umar (ANTARA SUMBAR/Aadiaat M S)

Pariaman, (Antaranews Sumbar) - Wali Kota Pariaman, Sumatera Barat Genius Umar menunjuk kepala dan sekretaris organisasi perangkat daerah (OPD) di kota tersebut sebagai pejabat sementara (pjs) kepala desa.

"Sebanyak 33 desa akan melaksanakan pemilihan kades serentak usai Pemilu 2019," kata dia di Pariaman, Selasa.

Ia mengatakan sebelum pemilihan serentak tersebut dilaksanakan pihaknya meletakkan orang-orang yang memiliki kemampuan yang baik untuk mengelola pemerintahan desa.

Hal tersebut karena memimpin desa bukanlah pekerjaan yang mudah apalagi dana desa yang besar dikucurkan oleh pemerintah pusat untuk pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa.

"Pjs kepala desa tidak bisa diserahkan kepada staf biasa karena mempimpin desa bukanlah pekerjaan yang main-main," katanya.

Genius mengatakan dirinya ingin program pemerintah pusat dan daerah berjalan dengan baik di desa melalui pjs yang ditunjuk tersebut.

Untuk melihat kinerjanya, lanjutnya pjs tersebut diberikan kesempatan selama tiga bulan untuk menjalankan sejumlah program nasional dan daerah di desanya.

"Disinilah dapat dilihat, apakah mereka bisa melaksanakan tugas itu dengan baik," ujar dia.

Ia mengungkapkan cara tersebut juga digunakan sebagai penilaian kinerja orang yang ditunjuk sebagai pjs itu untuk mengembangkan jenjang karir berikutnya.

Ia mengatakan banyak cara yang dapat dilakukan untuk melihat kinerja dari Eselon II, Eselon III, dan Eselon IV sehingga memenuhi syarat kenaikan pangkat. (*)