Solok, (Antaranews Sumbar) - Pemerintah Kota Solok, Sumatera Barat melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) membuka kesempatan bagi putra-putri Kota Solok dan daerah lainnya untuk bergabung sebagai tenaga programmer.
"Formasi programmer ini diperuntukkan bagi lulusan D3/S1 jurusan sistem informatika, manajemen informatika, teknik informatika, sistem komputer, teknik komputer, ilmu komputer, serta sistem dan teknologi informasi," kata Kepala Dinas Kominfo Kota Solok, Zulfadli di Solok, Jumat.
Ia menyebutkan tenaga programmer yang direkrut merupakan tenaga Non PNS sebanyak tiga orang dan terbuka bagi seluruh putra-putri terbaik bangsa. Tim seleksinya akan melibatkan unsur akademisi dan Pemerintah Kota Solok.
Rekrutmen telah mulai dibuka sejak 17 Januari sampai 28 Januari 2018. Setiap pelamar wajib memiliki alamat email yang aktif dan nomor handphone untuk mengikuti proses rekrutmen tenaga programmer.
Setiap pelamar bisa mengirimkan berkas lamaran melalui alamat email: pansel.kominfo@solokkota.go.id.
Calon kandidat tenaga programmer akan melewati empat tahapan seleksi yaitu seleksi administrasi, tes kemampuan dasar, tes kompetensi bidang, dan wawancara, kata dia.
Pengumuman akhir penerimaan tenaga programmer ini direncanakan pada 22 Februari 2018 dan akan mulai bertugas pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Solok terhitung 1 Maret 2018.
"Informasi lebih lanjut tentang seleksi terbuka penerimaan tenaga programmer Pemerintah Kota Solok Tahun 2018 ini dapat dilihat di website Pemerintah Kota Solok https://solokkota.go.id atau website Info Publik Solok https://kotasolok.info," katanya. (*)
