Batu Solar Kemilau Unggul Kontes

id Batu Solar Kemilau Unggul Kontes

Batu Solar Kemilau Unggul Kontes

Ilustrasi. (antarasumbar.com/Joko NUgroho)

Kuantan Singingi, (Antara) - Batu akik solar kemilau Kuansing unggul pada kontes yang digelar di Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau. "Itu merupakan hasil penilaian tim penguji dan juri yang telah profesionl, sengaja diundang oleh panitia penyelenggara kontes," kata Sekretaris Panitia kontes batu akik Zulkandra di Teluk Kuntan, Selasa. Ia mengatakan, ini kontes yang pertama kali digelar, dengan melihat kesuksesan penyelenggaran ini dan mendapat respon positip dari masyarakat maka akan digelar kontes selanjutnya. Batu solar kemilau kuansing milik Defrides sebagai pemenang kontes, sangat kren dinilai panitia memiliki banyak keunggulan seperti batunya unik, sudah mengkristal, cantik dan serasi dengan ikatannya serta terlihat jelas mengkilau. "Pemenang diberikan sejumlah hadiyah bahkan mendapatkan sertifikat," sebutnya. Menurutnya, bagi pemenang kontes diberikan kesempatan untuk mengikuti kontes tingkat Provinsi Riau yang digelar pada 26 Februari hingga 1 Maret 2015 di Pekanbaru, Kuansing dalam hal ini akan mengikutsertakan 10 batu akik dari 50 yang ditawarkan panitia. Salah satu pemenang kontes Defridel mengatakan, batu akik miliknya adalah batu asli Kuansing yang telah dijaganya dengan baik selama ini sebagai aset pribadi, namun jika ada peminat untuk menawarkannya, pihaknya siap untuk melelangkan asal sesuai dengan harganya. "Banyak yang telah menawarkan batu ini, hanya saja belum ada yang cocok," ujarnya. Ketua Komisi C DPRD Kunsing Muslim diminta keterangannya terkait penyelenggaraan kontes mengatakan, pihaknya sangat bangga atas terlaksananya kegiatan tersebut dan memberikan apresiasi tinggi kepada semua pihak. "Ini adalah sebuah peluang untuk promosi batu akik daerah, dirinya akan mendukung kegitan berikutnya sehingga masyarakat mencinti kekayaan daerah sendiri bahkan dapat memberikan nilai positip untuk warga," ujarnya. (*/jno)