Jakarta, (Antara) - Universitas Indonesia menjadi tuan rumah konferensi internasional The 2nd AsiaEngage Regional Conference 2014 bertajuk "Innovation and Creativity: Collaborating with Communities to Tackle Problems across ASEAN, Asia, and Beyond" pada 17-20 November di Nusa Dua, Bali. Sebanyak 300 peserta dari berbagai universitas di Indonesia, Malaysia, Filipina, Brunei Darussalam, Kamboja, India dan Pakistan akan hadir dalam rangkaian acara workshop, plenary panel, poster presentation dan mengunjungi desa binaan pengabdian masyarakat. "Banyak kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan civitas academica di Asia, kami berharap dapat saling berbagi di berbagai bidang seperti kesehatan, rekayasa teknologi, dan sosial," kata ketua pelaksana Dr. rer. nat Agustino Zulys di Kampus UI, Depok, Selasa. UI akan menampilkan program-program pengabdian masyarakat seperti produk kerajinan tangan Suku Anak Rimba Jambi, produk hasil olahan propolis, inovasi produk tempe dan kurma untuk mengatasi kekurangan gizi anak, dan kerajinan limbah kelapa di Desa Beji Depok yang digagas oleh para dosen UI. Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia Bachtiar Alam menjelaskan pengabdian rakyat adalah salah satu dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang dijunjung di Indonesia. "Karena perguruan tinggi tidak hanya mengajar dan meneliti, tapi harus dikembalikan ke masyarakat," ujar dia. Acara yang merupakan kerjasama UI dengan Universiti Kebangsaan Malaysia yang didukung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI) dan Forum Layanan Ipteks bagi Masyarakat (FLIPMAS) diharap dapat meningkatkan kontribusi universitas di Asia, khususnya Indonesia, untuk turut serta mengentaskan permasalahan masyarakat ASEAN. UI setiap tahun menyelenggarakan minimal 80 kegiatan lewat dana internal sejak 2009. Total penyelenggaraan program pengabdian mastarakat melalui pendanaan DIKTI pada 2012 sebanyak 653 program dan 1.853 program pada 2013. (*/sun)
Berita Terkait
Lampung minta dukungan jadi tuan rumah PON 2032
Selasa, 30 Desember 2025 15:57 Wib
Prakiraan Persib vs PSM, tuan rumah lebih diunggulkan
Sabtu, 27 Desember 2025 17:20 Wib
SEA Games 2025 resmi berakhir, estafet tuan rumah beralih ke Malaysia
Sabtu, 20 Desember 2025 20:41 Wib
Kota Bukittinggi tunggu 32 tahun untuk kembali jadi tuan rumah MTQ Sumbar
Minggu, 14 Desember 2025 18:20 Wib
PSG diimbangi 0-0 oleh tuan rumah Bilbao
Kamis, 11 Desember 2025 6:07 Wib
PT Semen Padang Tuan Rumah Jambore Pokdarwis Sumbar
Senin, 24 November 2025 17:30 Wib
Sumbar-Jambi upayakan jadi tuan rumah PON edisi 2032
Senin, 10 November 2025 16:38 Wib
Dharmasraya tuan rumah rakor staf ahli se- Sumbar
Jumat, 7 November 2025 19:23 Wib
