Semen Padang gagal taklukan Persib, kalah 0-2

id Persib Bandung,BRI Super League,Semen Padang,Persib,Bandung

Semen Padang gagal taklukan Persib, kalah 0-2

Persib Bandung memetik kemenangan 2-0 atas Semen Padang pada laga perdana BRI Liga 1 Indonesia musim 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu sore.

Kota Bandung (ANTARA) - Semen Padang FC gagal mencuri angka dan kalah 0-2 di kandang Persib Bandung pada laga perdana BRI Super League di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu sore.

Dua gol yang dibuat Uilliam Barros dan Febri Hariyadi pada kedua babak mengantarkan Persib memenangi laga perdana itu.

Persib langsung menekan, tapi peluang-peluang yang tercipta selalu digagalkan lini pertahanan tim tamu.

Peluang emas pertama hadir pada menit ke-28 dari tendangan bebas Berguinho dekat kotak penalti, tetapi berhasil ditepis kiper Semen Padang.

Sembilan menit berselang, Berguinho kembali mendapat kesempatan emas lewat skema serangan balik dan tinggal berhadapan dengan penjaga gawang, namun tembakannya kembali digagalkan.

Pewarta :
Editor: Syarif Abdullah
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.