Jakarta, (Antara) - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membeli dan memindahkan monyet-monyet yang dieksploitasi untuk pertunjukan topeng monyet di jalanan ke Taman Margasatwa Ragunan Jakarta Selatan. "Monyet-monyet yang dijadikan pertunjukan (topeng monyet) di Jakarta kita dibeli dan dimasukkan ke Ragunan. Minggu ini pembersihan," ujar Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo di Balai Kota, Jakarta, Senin. Menurut dia, pihaknya pekan ini akan mulai melihat data lokasi persebaran topeng monyet di Jakarta. "Monyetnya belum dihitung. Minggu ini mulai lihat datanya. Untuk biaya belum," kata dia. Ia mengatakan eksploitasi topeng monyet itu menjadi isu internasional dan aksinya mengganggu lalu-lintas karena biasanya dipertontonkan di perempatan jalan. "Permainan topeng monyet menyakiti fisik hewan itu dan bisa menularkan penyakit kepada manusia, seperti melalui penyebaran virus rabies," ujar dia. Ketika disinggung mengenai nasib tukang topeng monyet, ia menambahkan pawang hewan tersebut akan diberikan pembinaan. "Setelah ini (dibeli dan dipindahkan ke Taman Margasatwa Ragunan) akan diberi pembinaan karena mereka rata-rata bukan penduduk Jakarta," ujar dia. (*/jno)
Berita Terkait
DKI Jakarta hibahkan mobil damkar untuk Padang Panjang
Selasa, 30 Desember 2025 16:51 Wib
Lokasi pengeroyokan Kalibata adalah lahan Pemprov DKI
Minggu, 14 Desember 2025 13:27 Wib
Pramono tanggung sendiri pakan harimau miliknya di Ragunan
Kamis, 20 November 2025 11:28 Wib
Diduga pakan satwa dibawa pulang petugas, Ragunan bersedia disidak
Senin, 17 November 2025 12:39 Wib
Pekan depan, SMA Negeri 72 masih lakukan pembelajaran daring
Minggu, 16 November 2025 5:51 Wib
Pramono harap aktivitas belajar di SMAN 72 sudah normal pada pekan depan
Jumat, 14 November 2025 20:17 Wib
Karyawan bergaji Rp6,2 juta bisa naik Transjakarta hingga MRT gratis
Jumat, 7 November 2025 13:25 Wib
Pramono jelaskan alasan ASN DKI gratis naik transportasi umum
Rabu, 5 November 2025 19:26 Wib
