Pulau Punjung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Dharmasraya memberlakukan absensi secara online dengan tujuan untuk meningkatkan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) .
"Absensi online akan mulai diberlakukan pada bulan Februari tahun 2023 untuk ASN di lingkungan Pemkab Dharmasraya," kata Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika Dharmasraya, Rovanly Abdams, di Pulau Punjung, Selasa.
Sebelum diterapkan, jelasnya, absensi online sudah dilakukan uji coba sejak November 2022 hingga akhir Desember lalu.
Ke depan, kata dia setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mempunyai administrator untuk melacak penggunaan dan kehadiran pegawai serta membantu menangani kendala yang dihadapi di kantor tersebut. Sebab administrator sudah dibekali keterampilan seputar absensi online.
"Penggunaan aplikasi absensi online berbasis android betujuan untuk meningkatkan kedipsilinan ASN serta mengikuti perkembangan teknologi," katanya.
Ia menambahkan kegiatan bimbingan teknis sendiri dilaksanakan selama empat hari hingga Kamis (19/1/2023). Bimbingan diikuti seluruh OPD se-Kabupaten Dharmasraya.
Berita Terkait
Polisi tetapkan 28 tersangka kasus judol yang libatkan oknum Komdigi
Senin, 25 November 2024 16:30 Wib
Pemkot Pariaman tingkatkan kesadaran warga terhadap bahaya judi online
Minggu, 24 November 2024 16:02 Wib
Kemkomdigi berkoordinasi dengan Polri soal pemblokiran akun judol
Jumat, 22 November 2024 14:47 Wib
Kemkomdigi gandeng PPATK cegah aliran uang judi online ke luar negeri
Rabu, 20 November 2024 11:51 Wib
Kemkomdigi mengintensifkan patroli siber untuk mengatasi judi online
Rabu, 20 November 2024 11:50 Wib
Psikiater tekankan pentingnya literasi bahaya judi online sejak dini
Senin, 18 November 2024 16:29 Wib
Sepekan, putusan MK soal pilkada hingga pengguna judi "online" 2024
Minggu, 17 November 2024 8:11 Wib
Polisi tetapkan 22 tersangka dalam kasus judol libatkan oknum Komdigi
Minggu, 17 November 2024 5:09 Wib