Langkat, Sumut, (Antara) - Arus balik kendaraan roda dua dan roda empat dari Aceh menuju Medan maupun sebaliknya sudah mulai memadati Jalan Lintas Sumatera Kabupaten Langkat Sumatera Utara. "Terlihat ada peningkatan arus balik kenderaan roda dua dan roda empat dari Aceh menuju Medan ataupun sebaliknya," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Langkat, AKP Effendi, Sabtu. Berdasarkan pantauannya langsung terlihat arus balik, sejak pagi hingga sore ini, mengalami peningkatan yang cukup tajam, katanya. Kepadatan arus kenderaan balik tersebut terasa mulai dari perbatasan Aceh menuju Langkat, hingga perbatasan Langkat dengan Kabupaten Deli Serdang dan Kota Binjai. Peningkatan yang cukup tajam dirasakan pada kendaraan roda dua, mereka terlihat beramai-ramai, memenuhi badan jalan yang ada. Namun semuanya masih lancar, karena pihaknya menerjunkan aparatnya di berbagai persimpangan jalan yan ada. Seperti di persimpangan jalan umum Aceh menuju Pangkalan Brandan, dipersimpangan jalan umum Pangkalan Brandan menuju Tanjungpura. Selain itu juga aparatnya berjaga-jaga dipersimpangan jalan umum Tanjung Beringin Pasar X, dan dipersimpangan jalan Hang Tuah Stabat, Jalan Perniagaan Stabat, Simpang kantor Bupati di Jalan Proklamasi, maupun juga di perbatasan Sei Dendang, Karang Rejo Kecamatan Stabat, katanya. Sementara itu salah seorang pengemudi kenderaan roda dua, Salamuddin yang berasal dari Langsa menjelaskan jalinsum sangat padat. Kita harus ekstra hati-hati, untuk mendahului, karena jalanannya cukup padat, katanya. Kepadatan itu bukan saja yang datang dari Aceh menuju Medan, namun juga yang datang dari arah Medan hendak menuju ke Aceh, katanya. Pihaknya memperkirakan kepadatan arus balik ini, akan terjadi hingga Minggu (11/8), saat mana para pemudik yang merupakan PNS maupun pegawai swasta kembali, karena Senin (12/8) mereka harus kembali bekerja seperti semula. (*/sun)
Berita Terkait
Di balik liputan pewarta merekam duka bencana di Sumatera Barat (video)
Sabtu, 27 Desember 2025 19:36 Wib
Manfaatkan sentuh tanahku, urus sertifikat tak perlu lagi bolak-balik ke Kantor Pertanahan
Senin, 3 November 2025 13:02 Wib
Aliran energi terbarukan di balik indahnya Air Terjun Ponot
Senin, 20 Oktober 2025 20:12 Wib
Thom Haye: Rasanya menyakitkan, tapi di balik itu ada kebanggan
Senin, 13 Oktober 2025 12:22 Wib
Menkomdigi bantah aturan IMEI disamakan dengan balik nama kendaraan
Rabu, 8 Oktober 2025 15:13 Wib
Pemerintah kaji rencana penurunan pajak bea balik nama
Jumat, 26 September 2025 8:04 Wib
Mengenal Kompol Dedy, sosok di balik pengungkapan kasus 50 kilogram sabu-sabu
Rabu, 17 September 2025 14:55 Wib
Cek biaya balik nama, pemilik tanah bisa simulasi lewat aplikasi sentuh tanahku
Jumat, 12 September 2025 18:40 Wib
