Resmi jabat Ketua Demokrat Bukittinggi, Ramlan Nurmatias optimis rebut kemenangan 2024

id Ramlan Nurmatias,DPC Partai Demokrat,DPRD Kota Bukittinggi ,Berita Bukittinggi

Resmi jabat Ketua Demokrat Bukittinggi, Ramlan Nurmatias optimis rebut kemenangan 2024

Ketua Demokrat Bukittinggi yang juga mantan Wali Kota, Ramlan Nurmatias. (Antara/HO-Dokumen Pribadi)

​​​​​​​Bukittinggi (ANTARA) - Mantan Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias telah resmi menjadi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Bukittinggi, ia optimis dan menegaskan raihan kemenangan untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Ramlan memimpin rapat koordinasi Partai Demokrat menyusul terbitnya Surat Keputusan DPC Partai Demokrat Bukittinggi Periode 2022 - 2027 dengan nomor 511/SK/DPP.PD/DPC/VII/2022 oleh DPP Partai Demokrat tanggal 27 Juli 2022 dan diterima secara resmi oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bukittinggi pada 3 Agustus 2022.

"Pemilu 2024 sudah semakin dekat, kini saatnya kita mempersiapkan partai dengan kolaborasi pengurus DPC lama dan baru, mari kita semua bersatu dan tidak terkotak-kotak menatap ke depan dan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk bisa meraih kemenangan Demokrat di Pemilu 2024,” kata Ramlan di Bukittinggi, Senin.

Ramlan mengatakan, tertib administrasi dan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan elemen penting dalam pencapaian tujuan organisasi.

Untuk itu, ia meminta jajaran pimpinan Partai Demokrat hingga ke tingkat DPAC secara terus menerus memperkuat ketertiban administrasi dan SDM.

"Di tengah upaya melakukan kerja-kerja nyata dan bermanfaat untuk rakyat, para pimpinan DPC Partai Demokrat Bukittinggi harus selalu memberikan perhatian pada upaya peningkatan kapabilitas dan kapasitas sumber daya manusia hingga rapinya administrasi partai,” kata Ramlan menjelaskan.

Ramlan melanjutkan, tantangan ke depan akan semakin kompleks. Sehingga Ramlan mengingatkan agar kader-kadernya dipersiapkan menghadapi hal tersebut.

“Saya terus mengingatkan jajaran pimpinan pengurus Partai Demokrat Bukittinggi, agar memegang teguh komitmen Partai Demokrat untuk menyuarakan terus apa yang menjadi persoalan dan keluhan masyarakat hari ini. Demokrat harus selalu bersama dengan rakyat, karena harapan rakyat adalah perjuangan Demokrat,” kata dia.

Rapat koordinasi juga dihadiri juga oleh empat anggota DPRD Kota Bukittinggi dari DPC Partai Demokrat, Yontrimansyah, Rusdy Nurman, Alizarman, dan Edison Nimli.

Perwakilan dari Fraksi Demokrat DPRD Kota Bukittinggi, Rusdy Nurman pun mengajak kader Demokrat Bukittinggi untuk bersiap menghadapi pemilihan legislatif, pemilihan kepala daerah hingga pemilihan presiden di tahun 2024.

"Mari Bung Rebut Kembali, Insya Allah pemilihan legislatif, pemilihan kepala daerah hingga pemilihan presiden di tahun 2024 bisa dimenangkan Demokrat Bukittinggi," katanya.

Rusdy Nurman yang merupakan Wakil Ketua DPRD Kota Bukittinggi ini pun menyatakan siap untuk melaksanakan arahan dan petunjuk Ketua DPC Demokrat Bukittinggi dalam menjalankan fungsi anggaran, pengawasan hingga fungsi legislatif DPRD.

Struktur dan pengurus DPC Partai Demokrat periode 2022-2027 diantaranya, Ketua dijabat oleh Ramlan Nurmatias, Wakil Ketua I Alizarman, Wakil Ketua II Edison, Sekretaris Yerry Amiruddin dan Bendahara Elfianis.