Karawang, (Antara) - Kepala Korlantas Polri Irjen (Pol) Pudji Hartanto menyatakan sebanyak 6.495 personel kepolisian akan bertugas menjadi pagar betis di sepanjang Jalur Pantura untuk mengatur dan mengamankan arus mudik Lebaran Idul Fitri 1434 Hijriah. "Dalam hal pengamanan, ada hal yang mulai diberlakukan tahun ini yakni penguatan personel, dengan mengerahkan 6.495 personel untuk pagar betis di jalur pantura," ujar Kakorlantas saat memaparkan persiapan operasi ketupat kepada perwakilan Komisi V DPR RI, serta rombongan Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub dan Ditjen Bina Marga Kementerian PU di Pintu Tol Kopo-Cikampek, Jawa Barat, Selasa. Menurut Pudji, pengerahan sejumlah personel sebagai pagar betis merupakan instruksi dari Kapolri. Personel yang dilibatkan berasal dari anak didik di lembaga pendidikan Polri serta staf-staf Polri. Rencananya di dalam setiap jarak antara 150 meter hingga 200 meter, di sepanjang Jalur Pantura, akan ditempatkan enam personel polisi di mana empat di antaranya merupakan personel dari Mabes Polri dan sisanya dari polsek atau polres setempat. Dirlantas Polda Jawa Barat Kombes (pol) Rusdi Hartono mengatakan khusus di Jawa Barat, yang diperkirakan akan menjadi lokasi arus mudik terbesar, pihaknya telah mempersiapkan skema-skema pengaturan arus lalu lintas di sepanjang Jalur Pantura, jalur tengah dan jalur selatan menuju Jawa Tengah. Pengaturan itu meliputi pengalihan arus, buka tutup jalan, penanganan pasar tumpah, penentuan jalur mudik khusus roda dua, dan lain sebagainya. Pada kesempatan tersebut Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Suroyo Alimoeso juga menyampaikan, pihaknya akan bekerja sama dengan instansi Polri dalam hal memastikan kondisi kesehatan supir bus antarkota yang akan mengangkut para pemudik. "Uji kesehatan ini untuk memastikan bahwa tidak ada supir yang mabuk. Uji kesehatan tidak hanya di terminal saja, tetapi juga di beberapa titik di perjalanan," tutur Suroyo. Pada Selasa hingga Rabu (24/7) rombongan Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub beserta Ditjen Bina Marga Kementerian PU, dan perwakilan Komisi V DPR RI dijadwalkan meninjau sarana dan prasarana angkutan mudik lebaran serta infrastruktur penunjang arus mudik dari Jakarta, menuju Cirebon dan Semarang. (*/sun)
Berita Terkait
Wako Fadly Amran : Data Sensus Ekonomi BPS 2026 jadi fondasi kebijakan pembangunan Padang
Rabu, 21 Januari 2026 16:08 Wib
Bukittinggi berpeluang jadi Daerah Istimewa, Gubernur Sumbar minta kajian mendalam
Rabu, 21 Januari 2026 10:21 Wib
KPK tetapkan Wali Kota Madiun Maidi jadi tersangka dugaan pemerasan
Selasa, 20 Januari 2026 20:36 Wib
Hari Selasa (20/01/2026), harga emas Antam naik tipis jadi Rp2,705 juta/gram
Selasa, 20 Januari 2026 9:19 Wib
Transformasi Bang Dodo (Ridho Riyansa) : Dari meja bankir jadi pionir edukasi digital Sumatra Barat
Senin, 19 Januari 2026 19:01 Wib
Carrick ingin performa saat hadapi City jadi standar baru Manchester United
Senin, 19 Januari 2026 10:57 Wib
Basarnas kerahkan personel respons pesawat hilang kontak di Maros, Sulawesi Selatan
Sabtu, 17 Januari 2026 16:05 Wib
Lantik Pengurus KONI Padang 2025-2029, Wako Fadly Amran tegaskan siap jadi tuan rumah Porprov 2026
Kamis, 15 Januari 2026 17:40 Wib
