Gerindra deklarasikan pasangan Nasrul Abit-Indra Catri calon gubernur Sumbar

id Cagub Sumbar dari Gerindra,calon gubernur Sumbar,pasangan Nasrul Abit-Indra Catr,Cagub cawagub Nasrul Abit-Indra Catr,pasangan Nasrul Abit-Indra Catri

Gerindra deklarasikan pasangan Nasrul Abit-Indra Catri calon gubernur Sumbar

Deklarasi Nasrul Abit - Indra Catri sebagai calon gubernur dan wagub Sumbar yang diusung Partai Gerindra. (ANTARA/Miko Elfisha)

Padang, (ANTARA) - Partai Gerindra mendeklarasikan Nasrul Abit-Indra Catri sebagai pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat periode 2020-2025 yang akan diusung pada Pemilu 9 Desember 2020.

"Surat Rekomendasi dari DPP Gerindra yang ditandatangani Ketua Dewan Pembina Prabowo Subianto dan Sekjen Ahmad Muzani sudah ada," kata Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Sumbar Hidayat di Padang, Selasa.

Surat Rekomendasi Nomor 02-718/Rekom/DPP-GERINDRA/2020 itu sejatinya sudah keluar sejak 26 Februari 2020, namun baru diumumkan Selasa ini.

Menurut dia, Partai Gerindra Sumbar bisa mengusung pasangan calon sendiri dalam Pemilu Gubernur Sumbar karena jumlah kursi di DPRD sebanyak 14 kursi sudah mencukupi syarat minimal.

Ia menambahkan seluruh kader di daerah itu akan berkomitmen untuk mendukung pasangan calon yang telah mendapatkan rekomendasi dari DPP tersebut.

Sementara itu Nasrul Abit yang juga merupakan Wakil Gubernur Sumbar petahana mengatakan pihaknya bersama partai masih menjalin komunikasi dengan beberapa partai sehingga terbuka kemungkinan pasangan itu diusung oleh beberapa partai.

"Kami tidak hanya mendaftar di Gerindra, tetapi juga pada beberapa partai lain. Komunikasi tetap kita jalin dan semua kemungkinan masih terbuka," katanya.

Sebagai pasangan calon yang sama-sama pernah dua periode memimpin sebuah kabupaten, Nasrul dan Indra Catri mengaku paham betul apa kebutuhan daerah dan bagaimana cara untuk bisa menyejahterakan masyarakat di daerah.

Nasrul Abit tercatat pernah memimpin Kabupaten Pesisir Selatan selama dua periode sebelum berlaga dan memenangkan Pilgub Sumbar sebagai Wakil Gubernur, berpasangan dengan Gubernur Irwan Prayitno.

Sementara Indra Catri adalah Bupati Kebupaten Agam dua periode dan saat ini masih menjabat.

Deklarasi yang dihadiri sebagian pengurus DPD Partai Gerindra Sumbar itu, tidak dihadiri oleh Ketua DPD Andre Rosiade yang disebut masih berada di Jakarta. (*)