Ikatan Alumni Alkahfi FKM Unand bersama pengurus Alkahfi bagikan paket sembako ditengah pandemi COVID-19

id berita padang pariaman,berita sumbar,FKM unand,sembako

Ikatan Alumni Alkahfi FKM Unand bersama pengurus Alkahfi bagikan paket sembako ditengah pandemi COVID-19

Alumni FKM Unand bagikan paket sembako. (antarasumbar/Istimewa)

Paket bantuan tersebut didistribusikan di lima lokasi yang ada di Kabupaten Padang Pariaman yakni Aie Tajun, Punggung Kasiak, Sungai Sariak, Kota Pariaman bagian tengah, dan Lubuk Kilangan Kota Padang,
Padang (ANTARA) - Ikatan Alumni Al Kahfi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas (FKM Unand) Padang bersama pengurus Alkahfi membagikan bantuan berupa paket sembako, takjil dan nasi bungkus kepada masyarakat yang membutuhkan di tengah pandemi COVID-19.

"Paket bantuan tersebut didistribusikan di lima lokasi yang ada di Kabupaten Padang Pariaman yakni Aie Tajun, Punggung Kasiak, Sungai Sariak, Kota Pariaman bagian tengah, dan Lubuk Kilangan Kota Padang," kata Sekretaris Bendahara (Sekben) Ika Al-Kahfi FKM Unand Mira Susanti di Padang, Rabu.

Ia menyebutkan bantuan yang dibagikan tersebut berupa 20 paket sembako, 50 buah nasi bungkus, dan 52 bungkus takjil serta 50 kolak.

"Dalam pendistribusiannya kami memiliki super team yaitu Mira Susanti yang mewakili ketua Debri Rizki Faisal yang sedang tidak berdomisili di Sumbar. Kemudian juga dibantu anggota lainnya," ujar dia.

Ia menambahkan kegiatan berjalan lancar dan masyarakat yang menerima bantuan tersebut merespon dengan baik.

"Nampak guratan wajah yang penuh senyuman kebahagian, melantukan do'a serta ucapan terima kasih yang mereka sampaikan kepada kami dan untuk donatur yang dermawan," ujar dia.

Ia berharap langkah awal tersebut ke depannya bisa memunculkan gubrakan baru untuk terus melakukan kegiatan sosial dan kebermanfaatan alumni untuk masyarakat luas.

"Karena sebaik-baiknya manusia bermanfaat untuk manusia lainnya," kata dia.

Ia juga berterima kasih atas donasi dari para alumni Al-Kahfi dan para donatur yang dermawan lagi budiman sehingga donasi bisa disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.