Wujudkan kabupaten sehat, Tanah Datar raih penghargaan swasti saba wistara

id kabupaten sehat,penghargaan kabupaten sehat,swasti saba wistara,tanah datar,Irdinansyah Tarmizi

Wujudkan kabupaten sehat, Tanah Datar raih penghargaan swasti saba wistara

Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi menerima penghargaan swasti saba wistara dari Kementerian Dalam Negeri (Mendagri RI) karena dinilai berhasil mewujudkan indikator kabupaten sehat. (Antara/Humas Tanah Datar)

​​​​​​​Batusangkar, (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat meraih penghargaan swasti saba wistara dari Kementerian Dalam Negeri (Mendagri RI) karena dinilai berhasil mewujudkan indikator kabupaten sehat.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Tito Karnavian disaksikan Menteri Kesehatan dr Terawan Agus Putranto kepada Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi di Gedung Sasana Bakti Praja Kemendagri, Jakarta, Selasa (20/11).

"Alhamdulillah, swasti saba wistara dapat kita raih, terima kasih dukungan semua pihak yang telah bekerja sama untuk meraih prestasi ini," kata Bupati Irdinansyah Tarmizi didampingi Kadis Kesehatan, Yesrita Zedrianis.

Ia mengatakan penghargaan yang diraih tersebut selayaknya menjadi pemicu untuk meningkatkan sektor kesehatan di masa mendatang di Tanah Datar yang dimulai dari pola hidup sehat dari rumah tangga.

Ia mengajak setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di daerah itu untuk mempertahankan prestasi tersebut dan diperlukan komitmen bersama untuk mewujudkan hal itu.

"Tugas kita mempertahankan prestasi ini, mudah-mudahan komitmen dan kebersamaan bisa dijaga untuk mewujudkan hal tersebut, dan dimulai dari pola hidup sehat dari rumah tangga sehingga," katanya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Tanah Datar Yesrita, mengatakan sebelum diberikannya penghargaan tersebut tim dari pusat telah melakukan penilaian dengan kunjungan lapangan dengan lima tatanan penilaian.

Pertama, tatanan kawasa pemukiman dan prasarana sehat meliputi bank sampah di Nagari Cubadak, Pasar Serikat Batusangkar dan Taman Pagaruyung. Kedua, tatanan kawasan pariwisata sehat meliputi Desa Terindah di Nagari Pariangan dan Rumah Pohon Tabek Patah.

Ketiga, tatanan ketahanan pangan dan gizi meliputi kelompok Tani Nagari Tanjung Barulak dan Nagari Situmbuk. Keempat, tatanan kehidupan masyarakat sehat yang mandiri meliputi Posyandu Lansia Nagari Sumanik, Inovasi Rokcatin Basah Puskesmas Batipuh I.

Kelima berupa tatanan kehidupan sosial yang sehat meliputi UP2K PKK Nagari Situmbuk dan Puskesmas Ramah Anak Puskesmas Lima Kaum I.

Ia berharap prestasi tersebut tidak hanya untuk meraih penghargaan semata tetapi sebagai motivasi untuk terus berbuat yang lebih baik lagi dalam mewujudkan Tanah Datar menjadi kabupaten sehat secara menyeluruh. (*)