Padang, (Antara Sumbar) - Atlet renang PON Sumbar kembali meraih medali emas di Porprov XIV/2016 untuk daerah Pasaman Barat di kolam Teratai, GOR H Agus Salim, Padang, Rabu.
Atlet PON tersebut yakni Emylie Princessty dan Alhberd Hendri sukses persembahkan dua medali emas untuk Pasaman Barat di nomor 400 M gaya bebas putri dan nomor 100 M gaya dada putra.
Emylie Princessty yang meraih medali emas pada nomor 400 M gaya bebas putri mempunyai catatan waktu 5 menit 17.72 detik mengungguli perenang Kabupaten Padang Pariaman Gravelani Oraguchi yang finis di urutan kedua dengan catatan waktu 5 menit 42.22 detik, sedangkan di posisi ketiga ditempati oleh Wina Okta Viana yang berasal dari Kabupaten Solok.
Sementara Alhberd Hendri yang merupakan sang kakak turun di nomor 100 M gaya dada putra berhasil meraih medali emas untuk Pasaman Barat setelah finis terbaik dengan catatan waktu 1 menit 08.68 detik, unggul dari peringkat dua Septian Tri Cahyo yang mencatatkan waktu 1 menit 13.34 detik, perunggu direbut Cesar Dwi Nanda S dengan catatan waktu 1 menit 14.43 detik.
Selain Pasaman Barat yang menyabet dua emas, Kota Padang juga sukses meraih dua medali emas melalui Harizal di nomor 400 M gaya bebas putra, dia finish pertama dengan catatan waktu 4 menit 32.6 detik, perak diraih Fauzi Fannyla yang mencatatkan waktu 4 menit 47.7 detik. Perunggu menjadi milik perenang asal Kab Padang Pariaman, Ronaldo Putra dengan waktu 4 menit 50.03 detik.
Satu medali emas Kota Padang dari cabor renang diraih Zocha Nathania Muslim yang turun di nomor 100 M gaya dada putri, finis pertama dengan catatan waktu 1 menit 23.49 detik, di urutan kedua juga ditempati perenang Kota Padang, Intan Bunga Ramadhan yang mencatatkan waktu 1 menit 32.46 detik, perunggu menjadi milik perenang Limapuluh Kota, Yuliana dengan waktu 1 menit 37.31 detik.
Untuk nomor 200 M gaya ganti putra, perenang asal Kab Solok, Rofindra Furqan mampu menjadi yang terbaik setelah finish pertama kali dengan catatan waktu 2 menit 17.89 detik, disusul Anggi Darma Putra catatan waktu 2 menit 36.36 detik, perunggu menjadi milik Kota Padang, Cesar Dwi Nanda yang finish di urutan ketiga dengan waktu 2 menit 38.65. (*)
Berita Terkait
Puluhan massa datangi Kejaksaan, minta Kajari usut tuntas dugaan korupsi dana bencana Malampah-Pasaman
Kamis, 5 Desember 2024 5:13 Wib
KPU sebut jumlah PSU di Sumbar berkurang dibandingkan Pilkada 2020
Rabu, 4 Desember 2024 18:54 Wib
Pariaman alami sejumlah bencana dalam dua pekan terakhir
Rabu, 4 Desember 2024 17:58 Wib
Polres Pasaman Barat berikan semangat dan pendampingan ke petani talas
Rabu, 4 Desember 2024 16:17 Wib
Rapat Pleno KPU tetapkan Ramlan-Ibnu menangkan Pilkada Bukittinggi 2024
Rabu, 4 Desember 2024 15:51 Wib
Produksi limun tradisional di Padang
Rabu, 4 Desember 2024 15:12 Wib
KPU Tanah Datar lakukan pleno rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara Pilkada 2024
Rabu, 4 Desember 2024 15:09 Wib
BKSDA mengawasi pendaki-pendaki liar yang mencoba naik saat libur Nataru
Rabu, 4 Desember 2024 15:04 Wib