Arus Balik Lebaran di Jalinteng Musirawas Sepi

id Arus, Balik, Lebaran, di, Jalinteng, Musirawas, Sepi

Musirawas, (AntaraSumbar) - Arus balik lebaran Idul Fitri 1436 Hijriah di jalan Lintas Tengah (Jalinteng) Sumatera wilayah Kabupaten Musirawas dan Musirawas Utara, Sumatera Selatan, hari kedua ini masih sepi dibandingkan pada hari H lebaran yang terlihat ada kendaraan pribadi yang mudik.

Kendaraan yang masih mudik pada hari H lebaran itu karena menghindari terlalu padatnya arus mudik tahun ini, sehingga mereka lebih banyak berhenti dalam perjalanan untuk menghindari kecelakaan, kata Kepala Dinas Perhubungan Musirawas Ari Narsa di Musirawas, Sabtu.

Ia mengatakan, meskipun arus balik lebaran di Jalan Lintas Tengah Sumatera (Jalinteng) Sumatera wilayah itu masih sepi, namun petugas di setiap pos pengamanan tetap siaga.

Pada arus mudik lebaran H-1 kendaraan yang melintas di Jalinteng Sumatera itu mencapai ribuan kendaraan termasuk sepeda motor, angka itu naik hampir 200 persen dari hari-hari biasa.

Sedangkan tingkat kecelakaan laulintas masih didata pihak kepolisian, namun hingga hari lebaran tingkat kecelakaan di wilayah itu belum ada laporan signifikan.

Ia memperkirakan arus balik lebaran akan meningkat setelah H+3 lebaran dan pelayanan tetap ditingkatkan termasuk patroli rutin terus dilaksanakan.

Pada pos pengamanan itu juga disediakan tempat istirahat, pelayanan kesehatan, tempat ibadah dan pengaduan masyarakat pengguna jalan lintas Sumatera tersebut.

"Kami mengharapkan semuan instansi terkait termasuk masyarakat ikut mengamankan para pemudik dan tidak terjadi hal-hal mengganggu ketertiban dan keamanan," ujarnya.

Kapolres Musirawas AKBP Nurhadi Handayani mengatakan, tingkat pengamanan di Jalinteng Sumatera di dua kabupaten yaitu Kabupaten Musirawas dan Kabupaten Musirawas Utara cukup kondusif.

Para petugas yang berada di puluhan pos keamanan itu rutin melakukan patroli dan berjaga-jaga di lokasi rawan tindak kriminal, terutama pada daerah sepi penduduk.

Kalau selama ini daerah rawan tindak kriminal sebagian besar dalam wilayah Kabupaten Musirawas Utara, namun setelah ada pengamanan terpadu yang diperkuat anggota TNI dan masyarakat wilayah tidak menjadi daerah ketakutan pengguna jalan lintas Sumatera tersebut.

"Kita tetap kerja sama dengan semua tokoh masyarakat dan tokoh adat untuk menjaga ketertiban di jalinteng Sumatera itu agar berjalan lancar dan pemudik merasa nyaman," ujarnya. (*)