Lubukbasung, Sumbar, (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, Sumatera Barat, mengerahkan dua unit perahu untuk evakuasi masyarakat di Muaro Putuih Nagari Tiku Lima Jorong Kecamatan Tanjung Mutiara."Kita mengerahkan sebanyak dua unit perahu karet untuk membantu mengevakuasi masyarakat akibat banjir melanda daerah tersebut," kata Kepala BPBD Kabupaten Agam Bambang Warsito, Senin (31/12).Menurutnya, evakuasi ini yang dilakukan Pemkab Agam melalui BPBD, PMI, Satpol PP dan bantu oleh Dinas Sosial Kabupaten Agam yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang menuju kesekolah dan membeli kebutuhan sehari-hari."Sejak siang hingga sore ini, Tim SAR bersama aparat dan warga saling bahu membahu melakukan evakuasi terhadap warga yang masuk maupun keluar dari Muaro Putus yang terendam banjir," ucap Camat Tanjung Mutiara Boy Vetris.Malahan, sebutnya, untuk mempercepat prosesi evakuasi warga ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Agam telah menurunkan sebuah perahu karet. "Alhamdulilah, warga bisa kita evakuasi," ucapnyaHingga berita ini diturunkan, kondisi air masih belum surut, ketinggian air setinggi 1 meter. (ari)
Berita Terkait
Enam rumah di Bukik Batabuah Agam rusak akibat angin puting beliung
Senin, 12 Januari 2026 4:41 Wib
Pemkab Agam butuh 63 alat berat bersihkan material bancana alam
Minggu, 11 Januari 2026 15:37 Wib
PDEI Sumbar buka pelayanan kesehatan-trauma healing warga terdampak bencana di Agam
Minggu, 11 Januari 2026 12:24 Wib
Jalan provinsi penghubung Agam-Limapuluh Kota terputus dampak banjir (Video)
Sabtu, 10 Januari 2026 19:31 Wib
26 korban bencana hidrometeorologi melanda Agam dimakamkan di pemakaman umum
Sabtu, 10 Januari 2026 11:05 Wib
BPBD Agam pantau hulu sungai mengalir ke Danau Maninjau rawan banjir bandang
Sabtu, 10 Januari 2026 9:17 Wib
Agam butuhkan anggaran R3P sebesar Rp3,53 triliun
Jumat, 9 Januari 2026 22:37 Wib
Memasuki Tahap Recovery BM3 galang partisipasi warga malalak korban bencana benahi sumber air bersih
Jumat, 9 Januari 2026 16:34 Wib

