Painan (ANTARA) - Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Pesisir Selatan melalui Kabid Bina Marga, Fahresi Eka Siska, Selasa (10/9) di Painan mengatakan, salah satu ruas jalan yang menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan adalah jalan Simpang Pasar Hilalang-Sasok Baki, Kecamatan Air Pura.
"Kini sepanjang 1.50 Km ruas jalan Simpang Pasar Hilalang - Sasok Baki, Kecamatan Air Pura tersebut telah selesai diaspal. Semoga dengan baiknya jalan ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar," katanya.
Disebutkan lebih lanjut, pengaspalan ruas jalan Simpang Hilalang - Sasok Baki, Kecamatan Air Pura itu telah menjadi harapan masyarakat setempat selama ini.
Kemudian harapan masyarakat itu direalisasikan oleh Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan tahun 2024 ini. "Kini ruas jalan tersebut sudah selesai diaspal dan dilewati kendaraan," ungkapnya.
Fahresi Eka Siska menambahkan, ruas jalan Simpang Pasar Hilalang - Sasok Baki, Kecamatan Air Pura itu memiliki fungsi yang vital untuk kelancaran transportasi dan pengangkutan hasil-hasil perkebunan masyarakat," katanya.
Berita Terkait
Penambalan jalan ruas Simpang Empat-Talu diduga lamban, pengendara banyak jatuh (Video)
Selasa, 3 September 2024 14:46 Wib
Bank Nagari Simpang Empat serahkan dividen Rp10 miliar ke daerah
Sabtu, 17 Agustus 2024 16:48 Wib
Pemkab Pasaman Barat kampanyekan gemar makan ikan sejak usia dini
Kamis, 11 Juli 2024 19:59 Wib
Pemprov Sumbar perbaiki jalan Padang Luar-Simpang Malalak
Kamis, 27 Juni 2024 20:42 Wib
Polres-DPP Pasaman Barat tinjau pasar ternak Simpang Tiga
Jumat, 14 Juni 2024 16:00 Wib
DLH Pasaman Barat pangkas pohon pelindung di jalan nasional Simpang Empat-Simpang Tiga
Sabtu, 1 Juni 2024 14:55 Wib
Truk semen terperosok di Rimbo Kejahatan Talamau Pasbar, Polres minta pengendara waspada lewati jalur Simpang Empat-Panti
Senin, 13 Mei 2024 19:17 Wib
Bupati Sabar AS apresiasi panitia, turnamen Wali Nagari Simpang Cup II sukses digelar
Jumat, 10 Mei 2024 20:35 Wib