Batusangkar (ANTARA) - Bupati Tanah Datar Eka Putra mengimbau masyarakat di daerah itu untuk mengurangi aktifitas di luar rumah pada pergantian tahun baru mengingat cuaca yang tidak menentu.
"Berhubung cuaca sedang tidak baik baik saja saya mengimbau kepada masyarakat agar mengurangi aktifitas di luar rumah untuk mengantisipasi bencana longsor, banjir, maupun dampak letusan gunung Marapi," kata Bupati Eka Putra di Batusangkar Minggu.
Bupati juga meminta kepada warga masyarakat juga tidak membuat kegiatan hiburan malam seperti menyalakan petasan dan kembang api disaat pergantian tahun.
Dia mengajak untuk senantiasa memanjatkan doa kepada Allah agar Kabupaten Tanah Datar selalu terlindungi dari segala marabahaya dan bentuk ancaman lainnya.
"Mari perbanyak zikir dan doa kepada Allah, melakukan introspeksi diri untuk lebih baik di tahun mendatang dan tetap menjaga kerukunan umat beragama dan kehidupan sehari-hari," kata dia.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanah Datar, Yusnen, menyebut bisa dikatakan seluruh wilayah Tanah Datar rawan bencana sesuai dengan ancaman masing-masing wilayah.
"Hampir seluruh wilayah Tanah Datar terancam bencana. Mulai dari tanah longsor, banjir bandang, puting beliung, dan juga erupsi Gunung Marapi," kata dia
Dia menjelaskan biasanya, untuk bencana angin puting beliung biasanya terjadi di kawasan Nagari Padang Ganting dan Nagari Atar Kecamatan Padang Ganting.
Sementara longsor hampir di 14 kecamatan karena memang kontur daerah Tanah Datar berupa perbukitan dan dataran tinggi, dan Tanah Datar juga memiliki sungai yang berhulu dari gunung Marapi.
"Untuk kawasan Gunung Marapi Pemerintah Daerah sudah mengeluarkan surat edaran dan di imbauan agar warga tidak berkegiatan di radius tiga kilometer dari kawah gunung," jelas dia.
Berita Terkait
Dari COP29 Azerbaijan, PLN boyong lima kerja sama strategis untuk transisi energi di Tanah Air
Selasa, 19 November 2024 8:21 Wib
Andalas Sinematografi kenalkan dasar fotografi ke komunitas Tanah Ombak
Senin, 18 November 2024 9:09 Wib
Curah hujan tinggi, tanah longsor hingga pohon tumbang landa jalan Rimbo Malampah Pasaman
Minggu, 17 November 2024 5:03 Wib
Pemprov Sumbar bayarkan premi BPJS Ketenagakerjaan 3.000 nelayan
Kamis, 14 November 2024 19:45 Wib
COP29, PLN dorong kolaborasi global perkuat energi hijau di Tanah Air
Minggu, 10 November 2024 9:26 Wib
Pemkab Tanah Datar larang keras warga mendekati radius 4,5 kilometer
Sabtu, 9 November 2024 18:28 Wib
Pemkab Tanah Datar ajak masyarakat kibarkan bendera merah putih dan heningkan cipta di hari pahlawan
Jumat, 8 November 2024 17:57 Wib
Truk bermuatan tanah dirusak warga di Tangerang
Jumat, 8 November 2024 11:24 Wib