Batusangkar (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar menyerahkan bantuan pendidikan beasiswa kepada 6.000 orang siswa dari tingkatan Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Madrasah Tsanawiyah negeri dan swasta (MTS) di daerah itu.
Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Bupati Tanah Datar Eka Putra di aula Sekolah SMP Negeri 1 Batusangkar, Kamis.
"Ini adalah bentuk kepedulian kami pemerintah daerah kepada generasi muda di Tanah Datar dalam menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing," katanya.
Dia mengatakan program bantuan beasiswa tersebut merupakan salah satu program dari Pemerintah Tanah Datar untuk membantu pelajar kurang mampu dan siswa berprestasi.
Bahkan salah satu bentuk kepedulian pemerintah daerah kata dia, Pemerintah Daerah juga akan menyalurkan seragam sekolah bagi siswa baru di jenjang pendidikan SD hingga SLTP.
"Pesan saya tugas kalian hanya belajar dan belajar, jangan ada yang membuli temannya, hormati guru kalian, dan sayangi guru kalian, karena kalian kelak akan memegang kepemimpinan di Tanah Datar ini," kata Bupati.
Sementara itu Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Tanah Datar Yasmansyah, mengatakan bantuan pendidikan kepada 6.000 orang siswa tersebut terdiri dari 4.000 orang anak dari SD dan MI, 2.000 orang dari SMP, dan MTsN/S dengan total bantuan sebesar Rp2,6 miliar.
Sumber dana tersebut merupakan hasil MoU dengan Dinas Pendidikan setempat bahwa zakat ASN yang bekerja di SD dan SMP tidak digunakan untuk program yang lain tapi dikhususkan untuk pemberian beasiswa bagi siswa SD dan SMP sederajat.
"Teorinya bukan Baznas yang mencari 6.000 orang anak, tapi Baznas memberikan kuota kepada setingkat SD dan SMP sesuai dengan zakat yang disetorkan kepada Dinas Pendidikan," kata dia.
Dia mengatakan bantuan itu merupakan bentuk cinta Bupati kepada pendidikan di Tanah Datar yang disalurkan melalui Baznas.
"Baznas hanya mengumpulkan uang kemudian menyalurkan yang dikaitkan dengan program Bupati yang namanya Tanah Datar cerdas," ujarnya.*
Berita Terkait
Amankan aset daerah, Pemkot Bukittinggi terima 21 Sertifikat Tanah dari BPN
Kamis, 21 November 2024 15:09 Wib
Dari COP29 Azerbaijan, PLN boyong lima kerja sama strategis untuk transisi energi di Tanah Air
Selasa, 19 November 2024 8:21 Wib
Andalas Sinematografi kenalkan dasar fotografi ke komunitas Tanah Ombak
Senin, 18 November 2024 9:09 Wib
Curah hujan tinggi, tanah longsor hingga pohon tumbang landa jalan Rimbo Malampah Pasaman
Minggu, 17 November 2024 5:03 Wib
Pemprov Sumbar bayarkan premi BPJS Ketenagakerjaan 3.000 nelayan
Kamis, 14 November 2024 19:45 Wib
COP29, PLN dorong kolaborasi global perkuat energi hijau di Tanah Air
Minggu, 10 November 2024 9:26 Wib
Pemkab Tanah Datar larang keras warga mendekati radius 4,5 kilometer
Sabtu, 9 November 2024 18:28 Wib
Pemkab Tanah Datar ajak masyarakat kibarkan bendera merah putih dan heningkan cipta di hari pahlawan
Jumat, 8 November 2024 17:57 Wib