Padang (ANTARA) - Mahasiswa S1 Kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand) Sumatera Barat melaksanakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) berupa pelayanan kebidanan di Puskesmas Pegambiran, Kota Padang.
Dosen pembimbing MBKM Program Studi Kebidanan Fakultas Kedokteran Unand Yulizawati di Padang, Selasa, mengatakan kegiatan yang dilakukan mahasiswa di ruangan KB dan IVA ialah layanan kesehatan berupa penyediaan perlengkapan tindakan KB, serta dokumentasi atas pelayanan yang dilakukan.
"Hal tersebut sesuai dengan capaian KKNI level enam untuk tahap sarjana," kata Yulizawati.
Untuk diketahui, Puskesmas Pagambiran saat ini sedang melakukan akreditasi untuk menjadi puskesmas yang paripurna. Dalam hal itu, para mahasiswa MBKM dilibatkan dalam kegiatan monitoring dan evaluasi.
Monitoring dan evaluasi menuju puskesmas yang paripurna dilaksanakan pada 11-12 September 2023. Kegiatan yang dilakukan berupa pengecekan perlengkapan sarana dan prasarana, pusat informasi, ruang pelayanan, perlengkapan tindakan, dan kompetensi tenaga kesehatan.
Hal tersebut juga melatih mahasiswa dalam pengelolaan manajemen puskesmas. Laporan kegiatan mahasiswa pada tahap ini berupa laporan profil puskesmas dan pengisian logbook harian yang dilporkan kepada dosen pembimbing.
Pengalaman baru diperoleh mahasiswa pada tahap tersebut berupa perlakuan IVA test dan Sadanis. IVA test atau Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) merupakan cara sederhana untuk mendeteksi kanker leher rahim sedini mungkin.
Ia mengatakan berdasarkan laporan hasil konsultasi badan kesehatan dunia atau WHO menyebutkan bahwa IVA dapat mendeteksi lesi tingkat prakanker dengan sensitifitas sekitar 66-69 persen, dan spesifitas sekitar 64-98 persen.
Selain itu, kegiatan yang dilakukan mahasiswa MBKM Unand adalah pemeriksaan payudara secara klinis agar terhindar dari potensi munculnya kanker payudara. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya deteksi dini dan diharapkan penderita segera mengetahui kanker pada stadium yang lebih rendah.
"Termasuk meningkatkan peluang kesembuhan hingga 80-90 persen dengan melakukan inspeksi dan palpasi payudara kanan dan kiri ibu," kata dia.
Berita Terkait
Tingkatkan pemahaman Program MBKM, LLDIKTI Wilayah X adakan Bimtek Penyelarasan Kurikulum MBKM
Senin, 25 November 2024 14:52 Wib
FGD persamaan persepsi MBKM dilingkungan LLDIKTI Wilayah X
Rabu, 28 Agustus 2024 17:27 Wib
Kolaborasi multi pihak kunci keberhasilan implementasi MBKM Mandiri
Rabu, 28 Agustus 2024 17:24 Wib
Dialog Multipihak upaya bangun ekosistem MBKM Mandiri Berkelanjutan
Jumat, 2 Agustus 2024 10:18 Wib
Implementasikan MBKM, LLDIKTI Wilayah X adakan sosialisasi program SIB Angkatan 7
Rabu, 12 Juni 2024 9:04 Wib
Unand fokuskan KKN ke lokasi terdampak bencana untuk bantu warga
Minggu, 9 Juni 2024 14:25 Wib
Mahasiswa bisa manfaatkan perusahaan konsorsium mitra Kemendikbudristek peningkatan "soft skill"
Jumat, 31 Mei 2024 15:12 Wib
LLDikti Wilayah X dipercaya laksanakan program magang bersertifikat 2024
Jumat, 31 Mei 2024 8:19 Wib