Padang (ANTARA) -
Rektor Universitas Negeri Padang, Prof. Ganefri, Ph.D. tingkatkan kerja sama dengan menandatangani dua nota kesepahaman, bersama Rektor Universitas Negeri Semarang dan Universitas Negeri Makassar yang dilaksanakan secara virtual.
Kerjasama tersebut dilakukan dalam rangka untuk mensukseskan program Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tentang Kampus Merdeka, Merdeka Belajar.
Penandatanganan MoU tersebut dihadiri oleh wakil rektor, dekan, ketua lembaga serta kepala biro dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan COVID-19, Jumat.
Dalam kesempatan itu, Rektor UNNES, Prof. Fathur Rokhman menyampaikan apresiasi terhadap Rektor UNP karena perkembangan UNP saat ini sangat melesat jauh terutama dalam melakukan kerjasama baik secara nasional maupun internasional dan UNP selalu unggul.
Ia berharap semoga kerjasama ini dapat segera diimplementasikan serta memperkuat institusi dan mempererat hubungan silahturahmi antar UNP, UNM dan UNNES.
Sementara itu, Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D. berharap semoga ketiga institusi ini dapat saling berkoordinasi serta bersama-sama mewujudkan program kampus merdeka, merdeka belajar.
Ia menambahkan dalam mewujudkan program kampus merdeka diperlukan kolaborasi internal dan eksternal antar universitas.
“Saya berharap semoga kita dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat mengimplementasikan program kampus merdeka, merdeka belajar dengan mengambil mata kuliah di universitas berbeda," harapnya.
Dengan adanya kerjasama yang kuat kita dapat meningkatkan kualitas dan mempersiapkan mahasiswa dalam mengikuti kampus merdeka, merdeka belajar, katanya.
Lebih lanjut, Rektor UNM Prof Husain Syam juga menyampaikan terimakasih serta apresiasi kepada UNP dan UNNES karena UNP menjadi bagian dalam pelaksanaan MoU ini.
Selain itu ia menyampaikan rasa bangga terhadap Prof. Ganefri, Ph.D. yang selalu melahirkan inovasi-inovasi baru dan kreasi dalam mewujudkan kampus merdeka, merdeka belajar.
Berita Terkait
Semangat Nataru, PLN UP3 Padang dan Dishub Kota Padang Teken MoU
Rabu, 11 Desember 2024 21:31 Wib
Presiden Prabowo dan MBZ lakukan pertemuan bilateral dan saksikan MoU
Sabtu, 23 November 2024 21:13 Wib
Dari COP29 Azerbaijan, PLN boyong lima kerja sama strategis untuk transisi energi di Tanah Air
Selasa, 19 November 2024 8:21 Wib
Prabowo saksikan kesepakatan bisnis RI-China 10,07 miliar dolar AS
Minggu, 10 November 2024 20:46 Wib
Bupati Sabar AS MoU dengan Sawit Watch pengelolaan sumber daya alam perkebunan berkelanjutan
Kamis, 19 September 2024 18:01 Wib
Akselerasi kendaraan bermotor listrik berbasis baterai, PLN teken MoU dengan PemkabPasaman
Kamis, 19 September 2024 17:21 Wib
Ciptakan "green energy", PT BPP Pasaman Barat-PLN tekan MoU pemanfaatan listrik
Kamis, 29 Agustus 2024 16:07 Wib
Bupati Sabar AS, tanda tangani MOU dengan Yayasan Putera Sampoerna
Rabu, 24 Juli 2024 9:20 Wib