Menteri Pariwisata dijadwalkan buka Mandeh Run

id Mandeh Run,Menpar Buka Mandeh Run,Arif Yahya

Menteri Pariwisata dijadwalkan buka Mandeh Run

Mandeh Run (ANTARA SUMBAR/istimewa)

Painan (ANTARA) - Menteri Pariwisata, Arief Yahya, dijadwalkan membuka iven Mandeh Run yang digelar di Kawasan Wisata Bahari Terpadu (KWBT) Mandeh, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Minggu (3/1).

"Menteri Pariwisata, Arief Yahya bakal membuka iven bergengsi tersebut," kata Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni di Painan, sabtu.

Selain menteri pariwisata, menurutnya, juga bakal hadir menteri desa, pembangunan daerah tertinggal, dan transmigrasi.

Berikutnya, Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno dan jajaran, Kapolda Sumatera Barat dan jajaran serta pejabat lainnya.

"Beberapa wali kota dan bupati baik yang di Sumatera Barat maupun di luar Sumatera Barat juga bakal hadir," sebutnya.

Ia menyebut sebagai tuan rumah pemerintah daerah telah menyiapkan hal-hal yang perlukan dengan matang mulai dari lokasi, keamanan dan lain sebagainya.

"Iven ini merupakan peluang besar dan langka untuk semakin mempopulerkan Kawasan Mandeh, makanya kami mendukung dengan maksimal," katanya.

Menurut dia, saat ini persiapan pergelaran telah mencapai 90 persen dan ia akan terus memantau perkembangannya.

"Kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama, sekaligus yang terbesar di Sumatera Barat dan saya menargetkan semuanya berjalan sesuai rencana," katanya lagi.

Mandeh Run dibagi dalam empat kategori yakni kategori lima kilometer, sepuluh kilometer, 21 kilometer nasional dan 21 kilometer terbuka. Penyelenggara menyiapkan hadiah total sebanyak Rp400 juta. (*)

Baca juga: Puluhan pelari asing ikuti Mandeh Run